POSKOTA.CO.ID - Ini dia hasil cek saldo dana bansos BPNT Rp400.000 pada Kamis, 26 September 2024 simak informasi selengkapnya dalam artikel ini.
Saldo dana bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sebesar Rp400.000 alokasi September-Oktober adalah bantuan yang paling dinantikan pencairannya.
Dimana pada bulan September ini sudah masuk tahap ke 5 pencairan untuk alokasi September-Oktober 2024.
Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT adalah program pemerintah untuk membantu keluarga miskin dalam memenuhi kebutuhan pangan.
Adapun manfaat yang dapat diperoleh dari BPNT, yaitu untuk meningkatkan ketahanan pangan di tingkat keluarga penerima manfaat, sekaligus sebagai mekanisme perlindungan sosial dan penanggulangan kemiskinan
Hasil Cek Saldo BPNT
Dikutip dari Youtube Channel Rangkuman Unik, dari hasil pantauan dan pengamatannya untuk saldo dana BPNT tahap 5 alokasi September-Oktober belum ada pencairan.
"Untuk semua KKS masih nol rupiah, jadi belum ada saldo masuk untuk BPNT September-Oktober tahun 2024. Tetap stay selalu." kata Rangkuman Unik Kamis, 26 September 2024.
Rangkuman Unik menambahkan, adapun laporan saldo yang masuk kemarin dan heboh sebesar Rp400.000, mungkin itu adalah saldo bantuan atensi yatim piatu bukan untuk BPNT September-Oktober.
Cara Cek Status Penerima BPNT
Bagi KPM yang ingin melihat status pencairannya bisa lakukan langkah-langkah berikut ini:
- Kunjungi situs SIKS-NG Kemensos menggunakan browser di ponsel atau komputer.
- Masukan NIK KTP di kolom yang tersedia.
- Klik tombol cek status.
Cara Cek Saldo BPNT
Dan Berikut cara cek saldo dananya:
Melalui Mesin ATM
Gunakan Mesin ATM dari Bank Terdaftar: Pastikan menggunakan mesin ATM dari bank yang terdaftar sebagai penyalur bansos, seperti Bank BNI, Bank Mandiri, Bank BRI, atau Bank BTN.
- Masukkan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS): Masukkan kartu KKS Anda ke mesin ATM.
- Masukkan PIN KKS: Masukkan PIN KKS Anda dengan benar.
- Pilih Menu Informasi Saldo atau Cek Saldo: Pada layar ATM, pilih opsi Informasi Saldo atau Cek Saldo.
- Lihat Saldo BPNT: Saldo BPNT Anda akan ditampilkan di layar.
- Cetak Struk (Opsional): Jika diperlukan, cetak struk untuk menyimpan bukti saldo.