POSKOTA.CO.ID - Atletico Madrid akan bertandang ke markas Celta Vigo di Stadion Balaidos pada laga pekan ke-7 La Liga 2024/2025.
Laga antara Atletico Madrid kontra Celta Vigo pun, kan berlangsung dini hari nanti, Jumat 27 September 2024 pukul 02.00 WIB.
Pertemuan keduanya akan menjadi ajang pembuktian untuk bangkit bagi kedua tim dari keterpurukan di laga sebelumnya.
Ya, pada pekan lalu Atletico Madrid berhasil ditahan imbang dari Rayo Vallecano dengan skor 1-1. Sedangkan, Celta Vigo takluk dari Athletic Bilbao 0-3.
Tak hanya itu, pada lima laga pertemuan terakhir antara Celta Vigo dan Atletico Madrid, skuad asuhan Claudio Giráldez kerap kalah dari Los Rojiblancos.
Kini Celta Vigo pun berada di peringkat ke-9 pada klasemen La Liga, dengan mengumpulkan sembilan poin. Sementara Atletico Madrid ada di urutan ke-4 pada klasmen La Liga dengan perolehan 12 poin.
1. Head to Head Celta Vigo vs Atletico Madrid
Berikut ini Poskota hadirkan head to head antara Celta Vigo melawan Atletico Madrid pada lima laga terakhir yang mereka lakoni.
- 12/05/24 Atlético Madrid 1 - 0 Celta de Vigo
- 22/10/23 Celta de Vigo 0 - 3 Atlético Madrid
- 12/02/23 Celta de Vigo 0 - 1 Atlético Madrid
- 11/09/22 Atlético Madrid 4 - 1 Celta de Vigo
- 27/02/22 Atlético Madrid 2 - 0 Celta de Vigo
2. Link Nonton Celta Vigo vs Atletico Madrid
Bila kamu mau menonton laga antara Celta Vigo vs Atletico Madrid dini hari nanti, Kamu bisa menggunakan link live streaming di bawah ini.
https://www.vidio.com/live/17320-laliga?schedule_id=3751486
Sekian informasi menganai head to head sekaligus link nonton laga antara Celta Vigo vs Atletico Madrid di La Liga dini hari nanti.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.