Syarat Mencairkan Saldo DANA Insentif Kartu Prakerja Rp700.000, Simak Informasi Lengkapnya di Sini!

Rabu 25 Sep 2024, 17:40 WIB
Ilustrasi syarat mencairkan saldo dana insentif Kartu Prakerja. (Poskota/Dindin Ahmad Saputra)

Ilustrasi syarat mencairkan saldo dana insentif Kartu Prakerja. (Poskota/Dindin Ahmad Saputra)

POSKOTA.CO.ID - Peserta yang lolos dalam seleksi Kartu Prakerja, bisa mencairkan saldo dana Rp700.000 yang berasal dari insentif survei dan pelatihan, berikut informasi lengkapnya.

Peserta Kartu Prakerja yang dinyatakan lolos oleh manajemen pelaksana program (PMO) Prakerja, akan mendapatkan saldo dana gratis sebesar Rp4.200.000.

Saldo tersebut nantinya akan dibagi menjadi tiga bagian, mulai dari biaya pelatihan sebesar Rp3.500.000, insentif pelatihan Rp600.000 dan insentif survei Rp100.000.

Total dana yang bisa dicairkan oleh peserta ialah Rp700.000 serta metode pencairannya menggunakan dompet elektronik serta rekening bank.

Kartu Prakerja merupakan program pelatihan yang dirancang untuk meningkatkan keterampilan serta kompetensi.

Tujuannya agar masyarakat Indonesia bisa memiliki daya saing dalam industri kerja. Kendati begitu, bagi calon peserta yang menunggu pengumuman pendaftaran gelombang baru, bisa memantau media sosial resmi dari Prakerja.

Syarat Mencairkan Insentif Kartu Prakerja

Sebelum mencairkan saldo insentif Kartu Prakerja, peserta perlu mengetahui syarat-syarat yang harus dipenuhi.

Sebab jika syarat yang ditetapkan tidak terpenuhi, bisa saja insentif tersebut gagal cair atau bahkan hangus.

Berikut ini syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh peserta Kartu Prakerja untuk mencairkan insentifnya, yaitu:

  • Menyelesaikan pelatihan
  • Mendapatkan sertifikat

Kedua syarat ini wajib dipenuhi oleh peserta. Selain itu, jika peserta ingin menggunakan metode pencairan melalui e-wallet, peserta harus memiliki akun premium.

Kemudian khusus GoPay, peserta harus mengupgrade akunnya ke GoPay Plus.

Berita Terkait
News Update