PSOKOTA.CO.ID - Sinopasis Drama Korea (Drakor) Gyeongseong Creature 2, yang dibintangi Han So Hee dan Park Seo Joon ini akan melanjutkan kisah perjalanan mereka di musim pertama yang dirilis pada akhir 2023 lalu.
Dilansir dari Netflix, musim kedua ini akan kembali membawa penonton ke dalam dunia gelap dan menegangkan, di mana karakter utama harus menghadapi bahaya baru yang berakar dari masa lalu.
Gyeongseong Creature 2 akan mengambil latar dunia modern, tepatnya pada 2024.
Ho Jae dan Yoon Chae Ok akan kembali bertemu dan menyelesaikan takdir mereka yang masih terikat dengan masa lalu.
Sinopsis Drakor Gyeongseong Creature 2
Musim kedua Gyeongseong Creature akan mengambil latar waktu di tahun 2024, membawa cerita ke dunia modern.
Karakter utama, Ho Jae (diperankan oleh Park Seo Joon), yang mirip dengan Jang Tae Sang dari musim pertama, bertemu kembali dengan Yoon Chae Ok (Han So Hee).
Musim pertama Gyeongseong Creature bercerita tentang pertemuan antara Jang Tae Sang, seorang pria kaya pemilik toko pegadaian, dan Yoon Chae Ok, seorang pencari orang hilang, di tahun 1945, di masa penjajahan Jepang.
Mereka menemukan konspirasi besar yang melibatkan rumah sakit rahasia tempat eksperimen ilegal dilakukan oleh penjajah Jepang. Selain itu, mereka juga harus berhadapan dengan monster-monster yang menghantui kota.
Dalam Gyeongseong Creature Season 2, cerita berlanjut dengan latar modern, tetapi masih membawa ketegangan yang sama, di mana Yoon Chae Ok dan Ho Jae akan kembali menghadapi ancaman besar.
Mereka akan melawan kejahatan yang lebih gelap dan lebih misterius, sambil mencoba menyelesaikan konflik dari masa lalu mereka.
Karakter dan Pemain
Musim kedua ini juga akan menampilkan beberapa karakter baru yang menambah kompleksitas cerita.