POSKOTA.CO.ID - Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) akan disalurkan senilai Rp400.000 saldo dana langsung cair ke bank himbara. Cek jadwal pencairannya di sini.
Pemerintah terus melakukan penyaluran program BPNT kepada masyarakat Indonesia.
Masyarakat Indonesia yang terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan sudah terdata di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) yang akan terima bansos ini.
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) salah satu program bansos yang bertujuan untuk membantu masyarakat untuk mensejahterahkan ekonomi.
Saat ini BPNT sudah memasuki tahap 5 yaitu periode September - Oktober 2024.
Dana bansos BPNT sebesar Rp400.000 per dua bulan akan dicairkan langsung ke KPM.
Penyaluran akan dilakukan melalui rekening KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) yang terhubung dengan Bank Himbara yaitu Bank Mandiri, BNI, BRI, BTN, BSI (khusus wilayah Aceh).
KPM diharapkan bersabar untuk proses pencairan bansos ini dikarenakan semua sesuai dengan kebijakan pemerintah.
Karena jadwal pencairan bansos BPNT pasti berbeda-beda tiap wilayah.
Bagi KPM yang ingin mengecek jadwal status pencairan dana BPNT bisa langsung mengunjungi situs resmi kemensos.
Artikel ini akan memberikan panduan cara untuk cek bansos secara online.