POSKOTA.CO.ID - Update bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), saldo dana bansos dipastikan masuk ke rekening penerima akhir September 2024 ini.
Dua dana bansos reguler yang disalurkan pemerintah yaitu PKH dan BPNT akan kembali diterima oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk Periode September-Oktober 2024.
Menurut update terbaru yang dilaporkan oleh kanal YouTube Dunia Bansos, proses pencairan kedua bantuan tersebut akan segera dilakukan di akhir September hingga Awal Oktober 2024.
Untuk informasi lebih lengkapnya, simak informasi yang telah dirangkung Poskota berikut ini.
Bansos PKH
Pencairan dana bansos PKH untuk periode September dan Oktober 2024 diperkirakan akan segera disalurkan.
Meskipun saat ini periode salurnya belum muncul di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial atau DTKS. Namun, diperkirakan dana bansos akan diterima pada akhir September 2024 ini
Dana bansos yang akan diterima disesuaikan dengan komponen penerima, yaitu ibu hamil dan anak balita akan mendapatkan Rp750.000 pada periode ini.
Komponen anak sekolah SD menerima Rp225.000, anak SMP Rp375.000, anak SMA Rp500.000, serta komponen lansia dan disabilitas berat menerima Rp600.000.
Bansos BPNT
Berdasarkan informasi terbaru, pencairan BPNT untuk periode September dan Oktober 2024 dipastikan akan dilakukan dengan total nilai Rp400.000 per KPM.
Status nomor KKS dan periode penyaluran untuk bulan September-Oktober 2024 dikabarkan sudah muncul, menandakan bahwa pencairan akan segera dilaksanakan.
Proses yang sedang berlangsung saat ini adalah verifikasi rekening oleh pengawas di tingkat kabupaten dan kota.