POSKOTA.CO.ID - Selamat, ketujuh orang ini berhak dapat saldo dana gratis Rp700.000 dari bantuan sosial (bansos) PKH periode September-Oktober 2024.
Menjelang akhir September 2024, pemerintah semakin gencar mempersiapkan penyaluran sejumlah bansos periode terbaru.
Pada periode September dan juga Oktober ini ada banyak jenis bansos yang akan disalurkan, baik oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.
Salah satu bantuan yang akan segera dicairkan dan begitu dinanti-nantikan oleh masyarakat adalah Program Keluarga Harapan (PKH).
Program Keluarga Harapan merupakan salah satu program pemberian bantuan bersyarat yang dilakukan pemerintah untuk keluarga miskin (KM) di Indonesia.
Program ini menyasar keluarga kurang mampu dan rentan di Indonesia yang masih sulit mendapatkan akses ke berbagai layanan umum, seperti kesehatan, pendidikan, dan lainnya.
Melalui program ini diharapkan masyarakat yang berasal dari keluarga kurang mampu bisa lebih mudah mendapatkan akses ke fasilitas-fasilitas tersebut.
Selain itu, tujuannya yaitu mengentaskan atau mengurangi tingkat kemiskinan di Indonesia yang masih cukup tinggi angkanya.
Dana subsidi bansos PKH berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Bantuan ini diberikan untuk masyarakat yang masuk dalam tujuh kategori orang rentan di Indonesia.
Adapun, Ketujuhnya, yakni ibu hamil, balita, siswa SD, siswa SMP, siswa SMA, lansia, dan disabilitas.
Masing-masing golongan tersebut akan mendapatkan subsidi dana dari pemerintah dengan nominal yang berbeda.
Para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tercatat di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) akan menerima pencairan via Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang terhubung dengan Bank BUMN.
Beberapa bank BUMN yang memfasilitasi pengalokasian bantuan PKH, mulai dari BNI, BRI, BSI, BTN, dan bank Mandiri.
Berikut informasi lengkap mengenai tujuh kategori penerima bansos PKH dan nominal bantuan yang didapatkan.
Kategori Penerima Bansos PKH dan Rincian Bantuannya
Perlu diketahui bahwa ada tujuh kategori penerima bansos PKH yang masing-masing mendapatkan bantuan dengan nominal berbeda.
Ketujuhnya, yakni ibu hamil, anak usia dini, siswa Sekolah Dasar (SD), siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP), siswa Sekolah Menengah Atas (SMA), penyandang disabilitas, dan orang lanjut usia.
Adapun, rincian bantuan yang bakal diberikan untuk masing-masing kategori, yaitu:
1. Anak usia dini (0-6 tahun): Rp3.000.000/tahun atau 750.000 per tahap.
2. Ibu hamil: Rp3.000.000/tahun atau 750.000 per tahap.
3. Siswa SD: Rp900.000/tahun atau Rp225.000 per tahap
4. Siswa SMP: Rp1.500.000/tahun atau Rp375.000 per tahap
5. Siswa SMA: Rp2.000.000/tahun atau Rp500.000 per tahap
6. Penyandang disabilitas: Rp2.400.000/tahun atau Rp600.000 per tahap
7. Orang lansia: Rp2.400.000/tahun atau Rp600.000 per tahap.
Disclaimer: Jadwal penyaluran bansos dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan dan ketentuan yang ditetapkan pemerintah.
Demikian informasi mengenai komponen orang yang dinyatakan layak jadi penerima bansos PKH.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.