POSKOTA.CO.ID - Pelaku penembakan di warung nasi uduk, Jalan Bugis, Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara (Jakut), ditangkap polisi.
Wakapolres Metro Jakut, AKBP Wahyudi menjelaskan, pelaku ditangkap polisi berikut dengan sepucuk air softgun yang digunakan untuk menembak korban pada Sabtu, 21 September 2024.
"Pelaku sudah kita amankan berinisial A (19) beserta sepucuk senjata softgun yang digunakan buat menembal ke korban. Pelaku saat ini masih dalam pemeriksaan lebih lanjut penyidik," ujar Wahyudi kepada wartawan di Mapolres Metro Jakut, Selasa, 24 September 2024.
Wahyudi menjelaskan, kejadian penembakan bermula saat korban, AR (25) menegur empat pengunjung yang cekcok pada Rabu, 18 September 2024, pukul 04.00 WIB.
Kemudian, pelaku kebetulan melintasi warung nasi dan melihat salah seorang temannya cekcok dengan korban. Tanpa ragu, ia mengeluarkan pistol air softgun dan melepaskan tembakan ke arah kepala korban dalam jarak sekitar satu meter.
"Karena dalam kondisi mabuk dan tahu itu temannya yang sedang ribut dia langsung melaksanakan penembakan dalam jarak satu meter terhadap korban. Ada di daerah belakang kepala," ujar Wahyudi.
Menurut Wahyudi, korban dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Peluru dari pistol milik pelaku dipastikan tidak menembus kepala korban.
Berselang setelah kejadian tersebut, polisi mengidentifikasi pelaku dan A ditangkap di daerah Cilincing. Wahyudi menyebut, pelaku penembakan merupakan residivis kasus pencurian motor (curanmor).
"Ada barang bukti kita amankan yaitu senjata softgun, motor, kunci T, dan pakaian yang dikenakan korban saat kejadian," tuturnya.
Terpisah, Kanit Jatanras Polres Metro Jakut, AKP Fauzan menuturkan, polisi akan mengusut kepemilikan air softgun yang digunakan pelaku untuk melukai korban.
Ia menyebut, pelaku kerap membawa senjata air softgun selama melakukan aksi curanmor. Hanya saja, polisi belum mengetahui seberapa sering pelaku menggunakan senjata tersebut.