Cara Klaim Saldo DANA Gratis dari Program Kartu Prakerja Rp700.000, Ikuti Langkah Mudah Ini

Selasa 24 Sep 2024, 19:51 WIB
Cara mudah cairkan dana insentif program Kartu Prakerja Rp700.000. (Poskota/Adhitya Fajar Fikrillah)

Cara mudah cairkan dana insentif program Kartu Prakerja Rp700.000. (Poskota/Adhitya Fajar Fikrillah)

POSKOTA.CO.ID - Untuk Anda yang berminat untuk ikut program Kartu Prakerja, simak artikel ini untuk lihat cara klaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari dana insentif pasca pelatihan.

Saldo dana insentif ini bisa digunakan untuk berbagai keperluan, misalnya untuk membeli kebutuhan sehari-hari atau modal usaha.

Namun, banyak peserta yang masih bingung bagaimana cara mengklaimnya.

Untuk bisa mengklaim saldo dana insentif, peserta harus menyelesaikan pelatihan yang telah dipilih. Pelatihan ini bisa berupa kursus online atau offline.

Setelah pelatihan selesai, peserta akan mendapatkan sertifikat penyelesaian. Sertifikat ini menjadi bukti bahwa peserta telah memenuhi syarat untuk mendapatkan insentif.

Selanjutnya, peserta harus mengisi survei kepuasan peserta. Survei ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan peserta terhadap pelatihan yang telah diikuti.

Setelah survei selesai, peserta akan mendapatkan notifikasi bahwa saldo dana insentif sudah bisa dicairkan. Notifikasi ini biasanya dikirimkan melalui email atau SMS.

Cara mencairkan saldo dana insentif cukup mudah. Peserta hanya perlu masuk ke dashboard akun Kartu Prakerja dan memilih menu pencairan dana.

Pastikan data rekening bank atau e-wallet yang digunakan sudah valid. Hal ini untuk menghindari kesalahan dalam pencairan dana.

Setelah mengajukan pencairan dana, peserta harus menunggu beberapa hari kerja hingga dana masuk ke rekening.

Lamanya waktu yang dibutuhkan bisa berbeda-beda tergantung pada masing-masing bank.

Berita Terkait

News Update