POSKOTA.CO.ID - Mendaftar program Kartu Prakerja gelombang 72 yang akan segera dibuka langsung dilakukan di laman prakerja.go.id. Peserta yang dinyatakan lolos berhak mendapat dana subsidi Rp4,2 juta untuk pelatihan dan insentif.
Program Kartu Prakerja akan segera memasuki gelombang 72, ini bisa dimanfaatkan oleh Anda agar bisa mendapatkan kesempatan untuk meningkatkan keterampilan dengan pelatihan gratisnya.
Jika Anda tertarik mengikuti program ini di gelombang 72 yang akan segera dibuka, berikut adalah langkah-langkah untuk mendaftar langsung di situs prakerja.go.id.
Cara Daftar Kartu Prakerja
- Buka browser dan ketik prakerja.go.id
- Jika Anda belum memiliki akun Prakerja, Anda perlu membuat akun terlebih dahulu dengan klik 'Daftar' di pojok kanan atas halaman
- Isi data yang diperlukan seperti nama lengkap, alamat email yang aktif, nomor ponsel, dan buat kata sandi yang kuat
- Setelah mengisi form pendaftaran, klik Daftar'
- Setelah mendaftar, Anda akan menerima email untuk menverifikasi akun dashboard Prakerja
- Setelah akun berhasil diverifikasi, kembali ke situs prakerja.go.id dan login menggunakan email serta kata sandi yang sudah Anda buat
Jika akun dashboard Prakerja Anda sudah berhasil dibuat, langkah selanjutnya adalah mengisi seluruh profil data Anda dan melakukan verifikasi wajah, serta melakukan tes motivasi dan kemampuan dasar.
Dengan langkah-langkah tersebut ketika pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72 resmi dibuka, Anda bisa langsung bergabung untuk seleksi gelombang 72 agar bisa mendapatkan manfaat dari Kartu Prakerja.
Perlu Anda ketahui bahwa program pelatihan gratis ini hanya bisa diikuti sekali oleh satu NIK. Program ini terbuka untuk berbagai kalangan, namun ada beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk bisa mendaftar.
Berikut ini syarat mendaftar Kartu Prakerja. Agar bisa lolos, Anda harus memenuhi semua syaratnya.
Syarat Daftar Kartu Prakerja
- Warga Negara Indonesia (WNI)dibuktikan dengan kepemilikan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang valid.
- Program ini hanya terbuka bagi mereka yang berusia minimal 18 tahun pada saat pendaftaran.
- Pendaftar tidak boleh sedang menempuh pendidikan formal seperti sekolah atau kuliah, baik di tingkat sekolah menengah, perguruan tinggi, maupun program pendidikan lainnya.
- Program Kartu Prakerja diutamakan bagi mereka yang sedang mencari pekerjaan, mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK), dan usaha atau pekerjaannya terdampak oleh situasi pandemi dan ingin mencari keterampilan baru.
- Pendaftar bukan termasuk pejabat negara, anggota DPRD, ASN (Aparatur Sipil Negara), TNI/Polri, serta direksi, komisaris, atau dewan pengawas di BUMN/BUMD.
- Pendaftar hanya boleh mengikuti program Kartu Prakerja satu kali.
- Pendaftar harus memiliki email dan nomor ponsel yang aktif untuk proses verifikasi serta untuk menerima notifikasi terkait proses seleksi dan pencairan insentif.
Dengan memenuhi semua persyaratan ini, Anda berpeluang untuk lolos seleksi dan bisa berkesempatan mendapatkan dana subsidi Rp4,2 juta dari Prakerja.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.