Saldo Dana Bansos BPNT Cair Rp400.000 untuk KPM Terdaftar, Cek Status Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Minggu 22 Sep 2024, 14:44 WIB
Bantuan Sosial BPNT. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

Bantuan Sosial BPNT. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial ini mencairkan saldo dana BPNT Rp400.000 untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar. Cek status penerimaan KPM di cekbansos.kemensos.go.id.

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang akan menerima saldo dana bansos BPNT periode September-Oktober 2024 harus terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT merupakan bantuan sosial yang diberikan untuk membantu memenuhi kebutuhan pangan.

Bantuan ini disalurkan secara berkala sesuai tahap yang dijadwalkan selama satu tahun penuh dari Januari hingga Desember.

Setiap tahap terdiri dari dua bulan sehingga tahap pertama penyaluran untuk bulan Januari hingga Februari, tahap kedua penyaluran untuk bulan Maret hingga April.

Kemudian, tahap ketiga penyaluran untuk bulan Mei hingga Juni, tahap keempat penyaluran untuk bulan Juli hingga Agustus.

Selanjutnya, tahap kelima penyaluran untuk bulan September hingga Oktober dan tahap keenam penyaluran untuk bulan November hingga Desember.

Dalam satu bulan, penerima akan menerima saldo dana sebesar Rp200.000 dan setiap tahap akan menerima saldo Rp400.000.

Sehingga selama satu tahun penyaluran, KPM akan mendapatkan total saldo dana bansos BPNT sebesar Rp2.400.000.

Saldo dana bantuan ini disalurkan melalui rekening Kartu Keluarga Sejahatera (KKS) yang dikeluarkan oleh bank Himbara yaitu BRI, BNI, BSI, dan Mandiri.

Saat ini, tahap penyaluran BPNT sudah memasukin tahap kelima yaitu periode September hingga Oktober 2024.

Berita Terkait

News Update