Perhatikan! Saldo Dana Bantuan Sosial Pemerintah PKH September-Oktober 2024 Tidak Akan Cair ke Komponen Ini, Cek Faktanya di Sini!

Minggu 22 Sep 2024, 06:03 WIB
Ilustrasi KPM  Bansos Program Keluarga Harapan (Foto: Instagram/@infobansos)

Ilustrasi KPM Bansos Program Keluarga Harapan (Foto: Instagram/@infobansos)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah segera mencairkan saldo dana bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) periode September-Oktober 2024 untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Seperti diketahui, bansos alokasi dua bulan ini segera dicairkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dari bank penyalur yang ditunjuk oleh Kementerian Sosial (Kemensos) di antaranya adalah BNI, BRI, BSI, dan Bank Mandiri. 

Bantuan PKH ini ditujukan untuk mengurangi kemiskinan atau beban ekonomi keluarga miskin dan rentan miskin untuk memenuhi kebutuhan sesuai komponennya masing-masing. 

Ada beberapa komponen yang dapat menerima PKH, satu Kartu Keluarga (KK) dapat menerima maksimal bantuan untuk 4 komponen sehingga sangat beruntung bagi Anda yang mendapatkannya. 

Mengutip kanal YouTube Diary Bansos, PKH periode September-Oktober 2024 sendiri belum masuk ke KKS KPM. Namun kini sudah memasuk proses final closing sehingga sudah ada sejumlah nama-nama KPM yang akan menerima bantuan tersebut. 

Mengingat komponen ini masih dalam proses tersebut, maka pencairan diprediksi akan dimulai paling cepat pada akhir September dan dapat ditunggu hingga pertengahan Oktober 2024. 

Kendati demikian ada beberapa yang mengalami pengurangan KPM pada periode ini. Ada salah satu desa yang mula jumlah KPM-nya 259, tetapi pada September-Oktober 2024 ini menjadi 251. 

“Ini artinya memang ada pengangguran jumlah KPM di setiap desa dari Kementerian Sosial Republik Indonesia. Nah setelah kita analisa ternyata pengurangan ini terdapat beberapa komponen yang tidak ter cairkan di periode September-Oktober 2024,” kata pemilik kanal YouTube Diary Bansos, dikutip pada Minggu, 22 September 2024. 

Lantas, komponen apa saja yang tidak bisa mencairkan saldo dana bansos PKH alokasi September-Oktober 2024? Simak informasi selengkapnya berikut ini. 

Komponen Bansos PKH yang Tidak Cair pada September-Oktober 2024

Mengutip kanal YouTube Diary Bansos, ada beberapa komponen yang tidak bisa mencairkan saldo dana bansos PKH untuk periode September-Oktober 2024, berikut beberapa di antaranya: 

  1. Komponen anak SMA sederajat yang sudah lulus
  2. Komponen siswa yang sudah putus sekolah atau dikeluarkan
  3. Komponen balita 6 tahun yang belum sekolah SD
  4. Komponen lansia dan lainnya yang sudah meninggal 

Besaran Saldo Dana Bansos PKH September-Oktober 2024

  • Balita usia 0-6 tahun: Rp500.000per tahap atau Rp3.000.000 per tahun
  • Ibu hamil dan masa nifas: Rp500.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun
  • Siswa SD: Rp150.000 per tahap atau Rp900.000 per tahun
  • Siswa SMP: Rp250.000 ribu per tahap atau Rp1.500.000 per tahun
  • Siswa SMA: Rp333.333 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun
  • Lansia 70 tahun ke atas: Rp400.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun
  • Penyandang disabilitas berat: Rp400.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun

Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait pencairan saldo dana bansos PKH September-Oktober semoga bermanfaat. 

Berita Terkait

News Update