POSKOTA.CO.ID - Saat kamu telah melalukan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72 dan ternyata dinyatakan lolos seleksi pendadtaran, silahkan sambungkan rekening dan e-wallet.
Lakukan pendaftaran program Kartu Prakerja secara online setelah gelombang 72 dibuka secara resmi.
Jadwal pembukaan gelombang 72 Program Kartu Prakerja diprediksi akan resmi dibuka pada Jumat, 27 September 2024.
Kamu bisa mendapatkan informasi mengenai pengumuman pembukaan gelombangnya di website resmi dan Instagram @prakerja.go.id.
Program Kartu Prakerja adalah program beasiswa pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan.
Program ini ditujukan bukan hanya untuk pencari kerja, tapi juga mereka yang sudah bekerja maupun buruh yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi, juga pekerja yang terkena pemutusan hubungan kerja, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.
Cara Buat Akun dan Daftar Prakerja
Tidak ada salahnya jika kamu ingin membuat akun dari sekarang, nanti saat pembukaan gelombang 72 dibuka bisa langsung klik Gabung Gelombang di akun yang sudah dibuat. Berikut cara buat akun dan daftar Prakerja:
- Buka situs www.prakerja.go.id.
- Pilih menu Daftar jika belum memiliki akun.
- Daftarkan dan isi data diri, termasuk Nomor Induk Kependudukan (NIK), Kartu Keluarga (KK), foto KTP, nomor HP aktif, dan informasi pribadi lainnya untuk diverifikasi.
- Jika sudah memiliki akun, pilih Masuk menggunakan email dan password.
- Selanjutnya, ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar.
- Jika gelombang pendaftaran telah dibuka, klik Gabung Gelombang.
Cara Sambungkan Rekening atau E-Wallet di Akun Prakerja
Setelah kamu buat akun, pada tahapan pendaftaran kamu harus sambungkan rekening atau akun e-wallet agar saldo dana yang diterima dai program Kartu Prakerja sebesar Rp700.000 bisa kamu gunakan. Berikut cara sambungkannya.
Nomor rekening bank atau e-wallet yang didaftarkan telah tervalidasi dengan menggunakan NIK yang sama dengan NIK yang terdaftar di Kartu Prakerja dan sudah KYC atau akun e-wallet kamu sudah premium atau diupgrade.
Sebelum menyambungkan rekening bank atau e-wallet, pastikan:
- Rekening bank atau e-wallet kamu masih aktif.
- Rekening bank dalam mata uang Rupiah
- Nomor rekening bank atau e-waalt kamu merupakan atas nama kamu sendiri yang sesuai dengan KTP atau sesuai dengan terdaftar di Kartu Prakerja dan menggunakan NIK yang sama dengan NIK yang terdaftar di Kartu Prakerja.
- Jika memilih e-wallet, pastikan kamu telah mempunyai akun e-wallet di salah satu mitra kami (OVO, LinkAja, GoPay dan DANA).
- Pastikan nomor HP yang teregistrasi di Kartu Prakerja merupakan nomor telepon akun e-wallet kamu.
- Akun e-wallet kamu sudah di-upgrade atau akun e-wallet yang KYC (verifikasi KTP & swafoto).
Cara Sambung Rekening
Setelah menonton 3 video tentang Kartu Prakerja, kamu akan diarahkan untuk melakukan penyambungan rekening/e-money. Klik Sambungkan Sekarang.
- Jika kamu mau menyambungkan dengan rekening bank, pilih bank yang diinginkan lalu klik Sambung.
- Masukkan data rekening kamu. Pastikan kamu memasukkan data yang benar. Lalu klik Sambungkan .
- Klik Ya, Sambungkan. Pastikan data rekening yang kamu masukkan selalu aktif.
- Selamat! Rekening bank kamu sudah tersambung ke akun Prakerja.