Insentif Saldo DANA Gratis Rp600.000 Telah Dicairkan ke Dompet Elektronik dari Prakerja Gelombang 71, Begini Caranya

Minggu 22 Sep 2024, 18:38 WIB
Insentif saldo DANA gratis Rp600.000 dari Prakerja Gelombang 71 berhasil dicairkan ke dompet elektronik. (Poskota.co.id/Della Amelia)

Insentif saldo DANA gratis Rp600.000 dari Prakerja Gelombang 71 berhasil dicairkan ke dompet elektronik. (Poskota.co.id/Della Amelia)

POSKOTA, CO.ID- Dikabarkan bahwa insentif saldo DANA gratis senilai Rp600.000 telah dicairkan ke dompet elektronik dari Prakerja Gelombang 71 bagi peserta yang selesaikan tahap kelas pelatihan. Simak, begini caranya.

Program Kartu Prakerja terus memberikan manfaat nyata bagi peserta di Indonesia, terutama melalui insentif yang diberikan usai menyelesaikan pelatihan.

Salah satu yang paling ditunggu adalah pencairan insentif saldo DANA gratis sebesar Rp600.000 untuk peserta Prakerja Gelombang 71.

Bahkan, anda juga bisa menambahkan uang gratis sebanyak Rp100.000 dari pengisian survei sebanyak dua kali. Jadi, anda akan menerima saldo sebanyak Rp700.000.

Pencairan insentif bisa dilakukan secara otomatis jika anda telah menghubungkan dompet elektronik dengan akun Prakerja pribadi anda.

Insentif ini kini sudah resmi dicairkan dan bisa langsung masuk ke dompet elektronik anda. Jika anda salah satu penerima insentif tersebut, simak langkah-langkah berikut untuk memastikan dana tersebut masuk ke dompet elektronik anda.

Syarat Pencairan Insentif Prakerja Gelombang 71

Sebelum mengetahui cara pencairannya, pastikan anda sudah memenuhi beberapa syarat penting berikut ini:

1. Pendaftaran Prakerja Gelombang 71. Anda harus sudah terdaftar dan lolos seleksi pada gelombang tersebut.

2. Menyelesaikan Pelatihan. Pastikan anda telah menyelesaikan pelatihan online yang dipilih dan mendapatkan sertifikat sebagai bukti kelulusan.

3. Melakukan Ulasan. Berikan ulasan dan rating terhadap pelatihan yang telah anda ikuti di platform Prakerja.

Berita Terkait
News Update