POSKOTA.CO.ID - Fans Persija Jakarta, Jakmania memberikan dukungan pada para pemain menjelang derby Liga 1 antara Persib vs Persija.
Jakmania mendatangi skuad Macan Kemayoran ke tempat latihannya di Sawangan dan mengobarkan semangat agar bisa meraih hasil positif saat bertandang ke Bandung.
Hal tersebut diketahui dari media sosial Instagram Persija yang baru-baru ini mengunggah momen tersebut.
Dalam keterangannya, Persija tampak semakin bersemangat setelah mendapat dukungan besar dari pendukungnya.
“Believe, Fight, Win,” tulis keterangan akun Instagram resmi Persija.
Kemudian dalam unggahan lainnya, Persija juga menuliskan bahwa suasana kebersamaan dengan Jakmania ini demi kemenangan, kejayaan dan kesatuan.
Pertandingan sarat akan gengsi ini akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Senin, 23 September 2024.
Jakmania Dilarang Datang ke Bandung
Dalam pertandingan mendatang, Jakmania dilarang untuk datang ke stadion saat tim kesayangannya menjalani laga tandang.
Sebab, aturan dari PSSI masih menerapkan suporter tim tamu dilarang untuk hadir saat laga away.
Senada dengan aturan tersebut, pihak dari manajemen Persib Bandung pun menegaskan untuk Jakmania tidak hadir ke Stadion Si Jalak Harupat.
“Pelanggaran regulasi akan menghadirkan hukuman dari komdis PSSI, baik untuk kedua tim maupun suporter yang memaksakan datang. Seperti pada pertandingan kandang sebelumnya, kami meminta suporter lawan tidak hadir di stadion,” kata Vice President of Operations PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat.