Gianyar Bali Diguncang Gempa Bumi Magnitudo 4,8, Terasa Hingga Lombok Barat

Sabtu 21 Sep 2024, 09:32 WIB
Ilustrasi Gempa Bumi guncang Gianyar, Bali pagi ini. (Unsplash/Poskota)

Ilustrasi Gempa Bumi guncang Gianyar, Bali pagi ini. (Unsplash/Poskota)

POSKOTA.CO.ID - Kawasan Gianyar, Bali diguncang gempa dengan kekuatan Magnitudo 4,8, Sabtu 21 September 2024. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan gempa tersebut berpusat di darat dengan kedalaman 22 km.

Pusat gempa tercatat berada di 3 km barat daya Gianyar pada kedalaman 22 Kilometer. BMKG mengingatkan hati-hati terhadap gempa susulan. 

“Gempa (UPDATE) Mag:4.8, 21-Sep-24 06:26:20 WIB, Lok:8.57 LS, 115.32 BT (Pusat gempa berada di darat 3 km baratdaya Gianyar), Kedlmn:22 Km Dirasakan (MMI) IV Gianyar, III Badung, III Denpasar, III Tabanan, III Karangasem, III Bangli, II Buleleng, II Mataram, II Lombok Barat,” ungkap BMKG dalam keterangan resminya.

BMKG menyebutkan dirasakan di sejumlah wilayah hingga ke kawasan Lombok Barat.

Berita Terkait

News Update