Cek Syarat Pencairan Saldo DANA Gratis Rp700.000 dari Pemerintah Masuk Dompet Digital

Sabtu 21 Sep 2024, 11:43 WIB
Saldo DANA gratis Rp700.000 masuk dompet digital cek syarat pencairannya. (Poskota/Syania Nurul Lita Baikuni)

Saldo DANA gratis Rp700.000 masuk dompet digital cek syarat pencairannya. (Poskota/Syania Nurul Lita Baikuni)

POSKOTA.CO.ID - Cek syarat pencairan saldo DANA gratis Rp700.000 dari pemerintah masuk dompet digital menggunakan artikel ini.

Peserta Kartu Prakerja gelombang 71 saat ini tengah menjalani serangkaian program yang telah disediakan dari pemerintah.

Nantinya bagi peserta yang lolos akan mendapatkan bantuan biaya untuk mengikuti berbagai jenis pelatihan yang disediakan oleh mitra Prakerja.

Saat ini sejumlah peserta telah resmi memilih pelatihan yang dinginkan untuk mendapat insentif.

Adapun besaran insentif yang akan diperoleh peserta ialah sebesar Rp600.000.

Insentif itu akan diterima jika peserta telah selesai menjalankan pelatihan, kamu akan diberikan survei untuk dijawab untuk mendapat tambahan insentif sebesar Rp100.000.

Setelah itu, total insentif saldo DANA yang akan kamu peroleh sebesar Rp700.000 langsung masuk dompet digital kamu.

Syarat Pencairan Insentif Kartu Prakerja

Ada lima syarat yang dipaparkan dalam laman Instagram @prakerja.go.id.

  • Peserta sudah memberikan ulasan dan rating pelatihan.
  • Peserta harus memastikan rekening bank dan akun e-wallet yang tersambung dengan akun prakerja masih aktif.
  • NIK pada rekening ban dan akun e-wallet yang tersambung harus sama dengan NIK ketika mendaftar akun prakerja.
  • Pastikan akun e-wallet sudah diperbarui (upgrade). 
  • Pastikan nomor handphone pada akun e-wallet tersambung dengan akun Kartu Prakerja atau tidak diganti selama 5 bulan mendatang.
  • Pencairan insentif ke rekening atau e-money kamu membutuhkan waktu 3 (tiga) sampai 5 (lima) hari kerja sejak tanggal penjadwalan insentif muncul di dashboard akun kamu.

Perlu diingat, insentif Kartu Prakerja hanya diberikan kepada pemegang Kartu Prakerja yang telah menyelesaikan pelatihan pertama, mengisi rating dan ulasan pelatihan pertama dan telah menyambungkan rekening bank atau e-money.

Insentif akan diberikan non-tunai dengan cara ditransfer ke rekening bank atau akun e-wallet yang telah kamu daftarkan.

Langkah-langkah yang harus kamu lakukan saat menjalani Program Kartu Prakerja gelombang 71 sampai mendapat insentif Rp700.000.

  •  Daftarkan diri anda via website resmi Kartu Prakerja.
  •  Gabung gelombang 71
  •   Pilih pelatihan.
  •  Ikuti Pelatihan.
  •  Beri rating dan ulasan.
  •  Isi dua survei Kartu Prakerja.
  •  Dapatkan insentif Rp700.000.

Bagi kamu yang belum berkesempatan untuk bergabung menjadi peserta Kartu Prakerja gelombang 71, tenang saja masih ada gelombang 72 yang sebentar lagi akan dibuka pendaftaran.

Cara mendaftar Kartu Prakerja agar kamu bisa lolos sampai mendapat insentif saldo DANA Rp700.000.

  • Buat akun dengan memasukan alamat email dan password.
  •  Verifikasi KTP dan KK dengan memasukan NIK dan nomor KK serta tanggal lahir.
  •  Isi data diri.
  •  Unggah foto e-KTP.
  •  Scan wajah.
  •  Jawab pertanyaan alasan mengikuti Kartu Prakerja.
  •  Isi pelatihan yang diminati.
  •  Verifikasi nomor HP.
  •  Isi pertanyaan terkait kondisi pendaftar.
  •  Ikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD).

Berita Terkait

News Update