Kamu perlu Nomor Kartu Prakerja untuk melakukan transaksi pembelian di pelatihan Platform Digital tersebut.
Lalu bagaimana untuk mengetahui letak Nomor Kartu Prakerja, agar segera bisa membeli pelatihan.
Cara Melihat Nomor Kartu Prakerja di Gelombang 72
- Sebelumnya lakukan login akun di prakerja.go.id, jika sudah dinyatakan lolos gelombang pelatihan 72
- Lalu tonton hingga selesai tiga video terkait kartu Prakerja di halaman dashboard.
- Pastikan kamu benar-benar sudah menonton ketiga video tentang kartu Prakerja tersebut.
- Lalu selesaikan proses penyambungan akun Prakerja dengan nomor rekening bank, atau akun dompet digital.
- Hal Ini perlu kamu lakukan, supaya akun Prakerja bisa menerima bantuan membeli pelatihan kerja dan mendapat insetif biaya mencari kerja.
- Nomor akan muncul di dashboard, setelah akun Prakerja kamu terhubung dengan rekening bank atau dompet digital.
Itulah cara melihat Nomor Program Kartu Prakerja kamu, untuk memberli Program Pelatihan di Platform Digital.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.