POSKOTA.CO.ID – Drama Korea tidak melulu didominasi cerita romantis yang manis dan komedi yang menghibur, tetapi juga memiliki genre gelap seperti mengangkat tema psikopat.
Biasanya, tema psikopat yang bergenre thriller ini menyajikan plot twist menyeramkan. Meski begitu, drama Korea tema psikopat ini menjadi salah satu yang populer.
Rekomendasi drama tema psikopat ini kadang mengambil kejadian dari kasus pembunuhan di dunia nyata.
Pemecahan kasus yang tidak sederhana juga membuat drama psikopat ini sayang untuk dilewatkan.
Drama Korea Tema Psikopat
Jika kamu sedang memilih drama Korea yang mendalami psikopat dalam plotnya, berikut adalah beberapa rekomendasi yang bisa dipilih.
1. Pyramid Game
Dalam drama Korea ini para siswa di SMA Perempuan Baekyeon sebulan sekali memberikan suara dalam jajak pendapat aneh.
Sistem peringkat brutal menentukan seluruh hirarki sosial di sekolah itu yang membuat suasaa di sana tampak mencekam.
Dan kehadiran Sung Su Ji sebahai murid pindahan membuatnya mendapat nilai nol dalam hierarki menyeramkan tersebut
Setelah memulai dari bawah dan menjadi target kekerasan sekolah, bisakah Su Ji mencapai puncak piramida? Atau akankah dia menggulingkan permainan sama sekali?
2. The Bequeathed