Setiap kategori KPM juga bisa melakukan pengecekan status pencairan melalui aplikasi Cek Bansos Kemensos yang tersedia di Play Store.
Cara Cek Status Penerima Bansos PKH 2024 via Aplikasi
- Unduh aplikasi Cek Bansos di Google Play Store.
- Tekan tombol ‘Buat Akun Baru’.
- Login dengan memasukkan username dan kata sandi yang telah didaftarkan.
- Buka halaman beranda aplikasi Cek Bansos, lalu pilih menu ‘Cek Bansos’.
- Pilih wilayah penerima manfaat dan masukkan nama sesuai dengan e-KTP.
- Ketuk tombol ‘Cari Data’.
- Kemudian, sistem akan menunjukkan data penerima manfaat dan jenis bansos yang didapatkan.
Setelah melakukan pengecekan, KPM akan mengetahui informasi detail pencairan bansos PKH 2024.
Disclaimer: Tidak semua pemilik Rekening BRI, BNI, BSI, BTN dan Bank Mandiri berhak menerima dana ini, hanya anda yang terdaftar di DTKS yang bisa menerima bansos PKH 2024.
Demikian informasi terkait pencairan saldo dana bansos Rp2.400.000 dari pemerintah kepada KPM PKH 2024 kategori penyandang disabilitas berat dan lansia via Rekening BRI, BNI, BSI, BTN dan Bank Mandiri.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.