POSKOTA.CO.ID - Alhamdulillah saldo dana bantuan sosial (bansos) untuk Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sebanyak Rp400.000 untuk penyaluran dua bulan akan diterima Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
KPM Bansos BPNT yang Nomor Induk Kependudukan (NIK) tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) akan menerima penyaluran dana bansos melalui Kartu Kesejahteraan Sosial (KKS).
Sementara itu, bantuan sosial BPNT sendiri merupakan bantuan reguler yang disalurkan oleh pemerintah setiap bulannya kepada KPM untuk membantu pemenuhan kebutuhan pangan bagi keluarga prasejahtera.
Bantuan ketahanan pangan ini diberikan kepada masyarakat miskin dengan kondisi ekonomi 25% terendah di wilayah penerima. Melalui program bansos ini diharapkan KPM bisa mengakses pangan layak yang bergizi.
Adapun untuk penyaluran bansos ini dilakukan 6 tahap sepanjang tahun 2024 ini, yang mana pada bulan September 2024 ini telah memasuki tahap 5. KPM yang ingin mengetahui status kepesertaannya bisa dicek lewat Hp.
Kementerian Sosial telah membuat aplikasi Cek Bansos yang bisa digunakan oleh masyarakat dalam mengakses informasi terkait bantuan sosial yang disediakan oleh pemerintah.
Masyarakat dapat memeriksa apakah mereka terdaftar sebagai penerima bantuan sosial, seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT), atau bantuan sosial lainnya.
Aplikasi ini bertujuan untuk memberikan transparansi kepada masyarakat mengenai siapa yang berhak menerima bansos, sehingga bantuan dapat disalurkan secara tepat sasaran.
Masyarakat dapat mengajukan keluhan atau aduan terkait ketidakcocokan data atau jika merasa berhak menerima bansos namun belum terdaftar.
Aplikasi ini juga menyediakan informasi detail mengenai jenis-jenis bantuan sosial yang sedang berjalan, cara mendapatkan bansos, serta syarat dan ketentuannya.
Berikut ini cara cek status penerima bansos BPNT di aplikasi Cek Bansos yang bisa dilakukan mobile melalui Hp.
Cek Bansos BPNT
- Unduh dan pasang aplikasi Cek Bansos dari Google Play Store atau App Store
- Buka aplikasi dan daftar akun
- Jika belum memiliki akun maka akan dimintai untuk memasukkan NIK dan data diri lainnya
- Masuk ke akun dashboard Anda
- Cari menu Cek Bansos di aplikasi
- Masukkan alamat dan data diri Anda sesuai dengan data di KTP
- Klik Cari Data dan tunggu hasilnya