SELAMAT KPM Terima Jatah Saldo Dana Bansos dari PKH dan BPNT secara Serentak Hari Ini, Cek NIK KTP dengan Nama Terdaftar!

Kamis 19 Sep 2024, 06:27 WIB
KPM terdaftar akan menerima saldo dana bansos dari PKH dan BPNT secara serentak hari ini. (Dinsos Banda Aceh)

KPM terdaftar akan menerima saldo dana bansos dari PKH dan BPNT secara serentak hari ini. (Dinsos Banda Aceh)

POSKOTA.CO.ID - Selamat kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terdaftar, karena Anda akan menerima jatah saldo dana bansos dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) secara serentak pada hari ini. 

Untuk memastikan apakah Anda termasuk penerima dana bansos hari ini, jangan lupa untuk mengecek status penerimaan dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan nama  terdaftar. 

Pengecekan ini penting, karena saldo dana bansos dari PKH dan BPNT hanya dicairkan kepada KPM yang sudah terdaftar secara resmi dalam sistem Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu mengakses situs resmi pemerintah atau aplikasi cek bansos yang disediakan oleh Kementerian Sosial (Kemensos).

Dengan begitu, Anda dapat memastikan saldo dana bansos dari bantuan PKH dan BPNT dicairkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang tergabung dalam Himpunan Bank Negara (Himbara)

Sementara, siring dengan informasi terbaru yang dikutip Poskota dari kanal YouTube Diary Bansos, mulai tanggal 23 September 2024 hingga seterusnya, Pemerintah akan mendistribusikan undangan pengambilan bantuan bagi KPM Pos di daerah masing-masing. 

Proses ini dilakukan sebagai upaya peralihan dari sistem pencairan saldo dana bansos melalui kantor pos menggunakan rekening KKS.

Namun, hingga saat ini, belum ada konfirmasi resmi dari Kementerian Sosial mengenai jadwal pasti dan mekanisme penyaluran tersebut.

Jadi, penting bagi Anda untuk selalu mengecek informasi terbaru melalui saluran resmi yang dikelola oleh Kemensos agar mendapatkan informasi yang valid.

Cara Cek Bansos via Website

Berikut adalah langkah-langkah yang perlu Anda ikuti untuk memeriksa apakah Anda terdaftar sebagai penerima Bansos melalui website Kemensos.

1. Kunjungi Situs Resmi Cek Bansos Kemensos

Berita Terkait
News Update