Hasil babak Pertama Persib Bandung Vs Port FC: Skor Masih 0-0, Kevin Mendoza Terus Dapat Serangan

Kamis 19 Sep 2024, 20:17 WIB
Hasil pertandingan Persib Bandung vs Port FC di ACL 2 di babak pertama. (X/@Jalatlive)

Hasil pertandingan Persib Bandung vs Port FC di ACL 2 di babak pertama. (X/@Jalatlive)

POSKOTA.CO.ID – Babak pertama laga antara Perib Bandung dang Port FC berlangsung seru. Kedua tim tampak bermain lepas hingga peluit dibunyikan untuk turun minum.

Namun meski berstatus tuan rumah, Persib nampaknya belum bisa memanfaatkannya karena masih tertahan tanpa gol oleh Port FC dalam laga penyisihan Grup F AFC Champions League Two 2024/2025. 

Tim asuhan Bojan Hodak ini tak banyak memiliki kesempatan untuk menyerang dan mencetak gol di 45 menit pertama.

Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis 19 September 2024 malam, Maung Bandung belum bisa mendominasi.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak tidak menurunkan skuad yang biasa dimainkan dalam pertandingan BRI Liga 1 seperti Ciro Alves hingga Marc Klok yang kini dicadangkan. 

Beckham Putra dipilih sebagai starter bersama Ryan Kurnia dan Dimas Drajad di lini serang, kemudian lini tengah diisi Dedi Kusnandar, Mateo Kocijan dan Adam Alis.

Di lini belakang ada Nick Kuipers dan Gustavo Franca sebagai bek tengah, yang dibantu Henhen Herdiana serta Edo Febriansah sebagai bek sayap untuk mengawal kiper Kevin Mendoza. 

Sementara itu Port FC menurunkan skuad terbaiknya, termasuk memainkan pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam. 

Jalannya Pertandingan Babak Pertama

Sejak peluit tanda jalannya pertandingan dibunyikan, Port FC yang mengenakan jersey warna putih tampil cukup percaya diri dengan mencoba bermain menekan. 

Namun skuad Maung Bandung terlihat berusaha mengembangkan permainan dan sesekali melancarkan serangan ke arah pertahanan Asnawi Mangkualam dkk. 

Maung Bandung mendapat peluang pada menit 14, saat Edo melepaskan tendangan jarak jauh di luar kotak penalti Port FC.

Berita Terkait
News Update