POSKOTA.CO.ID - Selamat, saldo DANA gratis Rp700.000 akan dikirim ke dompet elektronik Anda bagi nomor handphone (Hp) yang telah terdaftar dalam program Kartu Prakerja.
Kartu Prakerja adalah program bantuan Pemerintah untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi tenaga kerja di Indonesia dengan imbalan insentif saldo DANA gratis setelah menyelesaikan pelatihan.
Program ini memberikan akses kepada pelatihan serta insentif Prakerja agar membantu peserta dalam proses belajar dan pengembangan diri.
Jika Anda tertarik untuk mendapatakan saldo DANA Prakerja itu, penting agar memahaminya secara detail agar prosesnya tidak terhambat.
Anda bisa menyimak segala persyaratan yang dibutuhkan sebelum mendaftar hingga semua tahapan program Kartu Prakerja yang akan diulas dalam artikel ini.
Hingga saat ini, program Kartu Prakerja sendiri ingin memasuki gelombang ke-72 setelah pengumuman kelolosan gelombang 71 diumumkan.
Kendati belum dirilis secara resmi, Anda bisa memastikan diri dan dokumen sebelum pembukaan gelombang 72 dibuka.
Untuk itu, pastikan Anda selalu memantau informasinya secara berkala melalui situs resmi atau media sosial Kartu Prakerja agar tidak ketinggalan update terbaru.
Syarat Program Kartu Prakerja
Adapun kriteria dan persyaratan untuk mendaftar Kartu Prakerja dan memulai proses klaim saldo DANA gratis ke dompet elektronik Anda.
1. Warga Negara Indonesia (WNI)
Program Kartu Prakerja hanya diperuntukkan bagi warga negara Indonesia. Pastikan Anda memiliki dokumen yang membuktikan kewarganegaraan Anda, seperti KTP, untuk memenuhi syarat pendaftaran.