POSKOTA.CO.ID - Saldo DANA Prakerja senilai Rp700.000 tersedia untuk Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP dan Kartu Keluarga (KK) Anda yang terdaftar dan bisa di klaim ke dompet elektronik dengan beberapa langkah.
Oleh karenanya, penting bagi Anda untuk mengetahui setiap tahapan yang ditetapkan untuk bisa mengklaim saldo DANA gratis tersebut ke dompet elektronik.
Saldo DANA gratis itu sendiri merupakan imbalan insentif Prakerja yang diberikan kepada peserta program apabila menyelesaikan pelatihan dan memberikan ulasan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Maka dari itu, penting bagi setiap peserta program Kartu Prakerja untuk mengetahui cara yang tepat untuk mengklaim saldo DANA gratis tersebut agar prosesnya berjalan lancar.
Saat ini, program Kartu Prakerja juga memasuki gelombang ke-72. Bagi Anda yang tertarik, pastikan mengecek informasi pembukaannya secara berkala melalui website resmi atau media sosial Prakerja.
Dengan begitu, Anda dapat lebih mudah dan akurat mengetahui informasi terbaru terkait program Kartu Prakerja gelombang 72.
Cara Klaim Saldo DANA Prakerja
Berikut adalah panduan lengkap yang bisa disimak untuk mengklaim saldo DANA Prakerja ke dompet elektronik Anda.
1. Daftar di Situs Resmi Kartu Prakerja
Langkah pertama untuk mengklaim saldo DANA Prakerja adalah mendaftar di situs resmi Kartu Prakerja. Kunjungi situs web Kartu Prakerja dan buat akun dengan mengikuti instruksi yang tersedia.
Anda akan diminta untuk mengisi informasi pribadi seperti nama, alamat, dan nomor identitas. Pastikan semua data yang Anda masukkan adalah benar dan valid.
2. Verifikasi Akun
Setelah pendaftaran, langkah berikutnya adalah memverifikasi akun Anda. Biasanya, Anda akan menerima email atau SMS yang berisi tautan untuk verifikasi.