Hasil Liga 1 Hari Ini: Barito, Persik, dan Persebaya Amankan Poin Penuh

Rabu 18 Sep 2024, 23:20 WIB
Berikut hasil pertandingan Liga 1 2024-2025 hari ini, Rabu, 18 September 2024. (Dok. Persebaya Surabaya)

Berikut hasil pertandingan Liga 1 2024-2025 hari ini, Rabu, 18 September 2024. (Dok. Persebaya Surabaya)

Tidak lama selepas jeda babak pertama, Malik Risaldi menyarangkan bola ke gawang Persis pada menit ke-48. Skor pun imbang 1-1.

Kiper Gianluca Pandeynuwu harus memungut bola kedua dari Malik. Ia mencetak gol setelah memanfaatkan bola muntah sontekan Flavio Silva pada menit ke-51.

Tim Laskar Sambernyawa berusaha keras menyusul skor, tetapi Persebaya berhasil mempertahankan keunggulan hingga laga tuntas.

Jadwal dan Hasil Liga 1 2024-2025 Pekan Kelima

Minggu, 15 September 2024

  • 15.30 WIB: PSM Makassar 0-1 Arema FC
  • 19.00 WIB: Persib Bandung 2-1 PSIS Semarang

Senin, 16 September 2024

  • 15.30 WIB: Bali United 0-0 PSS Sleman
  • 19.00 WIB: Persija Jakarta 0-0 Dewa United

Selasa, 17 September 2024

  • 15.30 WIB: PSBS Biak 2-1 Madura United
  • 19.00 WIB: Borneo FC Samarinda 1-0 Malut United

Rabu, 18 September 2024

  • 15.30 WIB: Semen Padang 1-2 Barito Putera
  • 15.30 WIB: Persik Kediri 1-0 Persita Tangerang
  • 19.00 WIB: Persebaya Surabaya 2-1 Persis Solo

Klasemen Liga 1 2024-2025

  1. Borneo FC (13 poin)
  2. Persebaya Surabaya (13 poin)
  3. PSM Makassar (10 poin)
  4. Persib Bandung (9 poin)
  5. Bali United (8 poin)
  6. Persija Jakarta (8 poin)
  7. Persik Kediri (8 poin)
  8. Persita Tangerang (7 poin)
  9. Barito Putera (7 poin)
  10. Dewa United (6 poin)
  11. PSIS Semarang (6 poin)
  12. Arema FC (6 poin)
  13. Malut United (6 poin)
  14. PSBS Biak (6 poin)
  15. Persis Solo (3 poin)
  16. Semen Padang (3 poin)
  17. Madura United (1 poin)
  18. PSS Sleman (-1 poin)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update