Anda Berhak Mendapatkan Saldo Dana Total Rp4.200.000 dari Program Prakerja, Lihat di Sini Caranya!

Rabu 18 Sep 2024, 12:17 WIB
Jangan lupa sambungkan rekening/e-money Anda saat melakukan pendaftaran Program Kartu Prakerja. (prakerja/Dadan)

Jangan lupa sambungkan rekening/e-money Anda saat melakukan pendaftaran Program Kartu Prakerja. (prakerja/Dadan)

POSKOTA.CO.ID - Anda berhak mendapatkan saldo dana sebesar Rp4.200.000 dari program Kartu Prakerja jika Anda dinyatakan lolos sebagai peserta.

Program Kartu Prakerja program beasiswa pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan. 

Total dana yang diberikan Program Kartu Prakerja sebesar Rp4.200.000 dengan rincian sebagai berikut:

  • Rp3.500.000 beasiswa untuk membeli pelatihan.
  • Rp600.000 Insentif setelah menyelesaikan pelatihan
  • Rp50.000x2=Rp100.000 setelah mengisi survei dan evaluasi pelatihan.

Program ini ditujukan bukan hanya untuk pencari kerja, tapi juga untuk Anda yang sudah bekerja maupun buruh yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi, juga pekerja atau buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Program Kartu Prakerja bertujuan untuk mengembangkan kompetensi angkatan kerja, meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja, serta mengembangkan kewirausahaan.

Cara Sambungkan Rekening/E-Money dengan Akun Prakerja

Jika Anda sudah melakukan pendaftaran dan buat akun Prakerja, jangan lupa untuk sambungkan rekening atau e-money Anda agar saldo dana langsung dapat digunakan. Berikut cara Sambungkan Rekening/E-Money dengan Akun Prakerja:

Sebelum menyambungkan rekening bank atau e-money, pastikan:

  • Rekening bank/e-money kamu masih aktif.
  • Rekening bank dalam mata uang Rupiah.
  • Nomor rekening bank/e-money Anda merupakan atas nama kamu sendiri yang sesuai dengan KTP atau sesuai dengan terdaftar di Kartu Prakerja dan menggunakan NIK yang sama dengan NIK yang terdaftar di Kartu Prakerja.
  • Jika memilih e-money, pastikan kamu telah mempunyai akun e-money di salah satu mitra Prakerja (OVO, LinkAja, GoPay dan DANA).
  • Pastikan nomor HP yang teregistrasi di Kartu Prakerja merupakan nomor telepon akun e-money Anda.
  • Akun e-money Anda sudah di-upgrade atau akun e-money yang KYC (verifikasi KTP & swafoto).

Cara Sambung Rekening

Setelah menonton 3 video tentang Kartu Prakerja, Anda akan diarahkan untuk melakukan penyambungan rekening/e-money. 

  1. Klik Sambungkan Sekarang.
  2. Jika Anda mau menyambungkan dengan rekening bank, pilih bank yang diinginkan lalu klik Sambung.
  3. Masukkan data rekening Anda. Pastikan Anda memasukkan data yang benar. Lalu klik Sambungkan .
  4. Klik Ya, Sambungkan. Pastikan data rekening yang Anda masukkan selalu aktif.
  5. Selamat! Rekening bank Anda sudah tersambung ke akun Prakerja.

Cara Sambung E-money

Jika Anda memilih e-money, pilih e-money yang diinginkan lalu klik Sambungkan. Pastikan nomor HP yang teregistrasi di akun Kartu Prakerja merupakan nomor HP e-money Anda yang telah KYC atau e-money yang sudah di-upgrade atau premium.

  1. Masukkan nomor HP kamu. Pastikan Anda memasukkan data yang benar. Lalu klik Sambungkan.
  2. Klik Ya, Sambungkan . Pastikan data nomor HP yang Anda masukkan selalu aktif.
  3. Masukkan nomor OTP yang telah dikirimkan via SMS ke nomor HP Anda.
  4. Jika Anda telah salah memasukkan OTP lebih dari 3 (tiga) kali, maka Anda harus menunggu dan mencoba kembali setelah 1 (satu) jam untuk mengirimkan ulang OTP yang benar.
  5. Selanjutnya, masukkan security code akun e-money yang kamu pilih untuk disambungkan.
  6. Selamat, Anda berhasil menyambungkan akun e-money!.

Itulah informasi tentang cara sambungkan rekening atau e-money dengan akun Prakerja. Gunakan dan manfaatkan kesempatan Anda. Serta ikuti pelatihannya dengan benar dan serius agar ilmu yang didapat semakin bermakna.

Anda bisa dapatkan informasi mengenai pembukaan gelombang 72 jika Anda belum lolos di program Kartu Prakerja sebelumnya. Pastikan Anda mendapatkan informasinya di website resmi dan media sosial Instagram @prakerja.go.id serta portal berita Poskota yang update setiap hari.

Berita Terkait

News Update