POSKOTA.CO.ID - Viral beredar di media sosial sebuah video yang menunjukkan sebuah plafon rumah warga jebol akibat terkena Sound Horeg.
Peristiwa itu diketahui terjadi di kawasan Jabung, Malang pada Sabtu 14 September 2024 Malam.
Rekaman video amatir tersebut diabadikan oleh Seorang warga dan diupload oleh salah satu akun Instagram @fakta.jakarta serta menjadi perbincangan netizen.
Menurut keterangan yang ditulis pada Akun tersebut mengatakan bahwa sound system besar tersebut di parkir di sebuah halaman rumah warga akibat menunggu penampilan di sebuah acara.
Getarannya dari acara musik yang dihasilkan oleh speaker tersebut membuat atap plafon rumah menjadi roboh.
Terlihat beberapa warga membantu untuk menahan agar atap dari rumah itu tidak jatuh namun berbuah gagal.
Netizen pun turut berkomentar atas terjadinya peristiwa tersebut pada unggahan video itu.
Terdapat seorang netizen yang menanyakan Mengapa merugikan seperti ini masih dapat diselenggarakan meski terbukti menelan banyak korban.
Ia mempertanyakan mengapa kegiatan seperti ini tetap dilakukan dan pihak berwenang melakukan tindakan apapun.
"Heran bngt,dah bnyk korban tp knp pemerintah gk nge banned atau ngelarang kegiatan ini si?" ungkap @ele**** dalam kolom komentar.
Selain itu, terdapat komenter yang mengatakan bahwa kesenian seperti ini sepatutnya tidak dilanjutkan.