POSKOTA.CO.ID - Skandal akun Kaskus Fufufafa yang diduga milik Wakil Presiden RI terpilih, Gibran Rakabuming Raka semakin santer disoroti.
Baru-baru ini beredar isu ada temuan baru soal akun Fufufafa yang diduga milik Gribran tersebut.
Baskara Putra pun memberikan tanggapan melalui akun media sosial X miliknya soal hal ini.
Melalui unggahannya, ia pun berharap agar Gibran bisa klarifikasi terkait idu tersebut.
Ia curiga dalam waktu dekat akan ada yang dikambinghitamkan untuk mengaku pemilik akun Fufufafa.
"Dalam waktu dekat, narasinya dicari kambing hitam buat ngaku pemilik akun," tulis Baskara Putra dikutip dari X pada Sabtu, 14 September 2024.
Sementara itu, temuan bukti yang beredar terkait akun Fufufafa yakni email yang dipakai diduga mirip dengan email usaha catering milik Gibran.
"Akun forum yang satu itu udah confirmed, email-nya pakai email usaha katering," kata Baskara Putra.
Meskipun nantinya ternyata pemilik akun tersebut bukan Gibran dan ada bukti penguatnya.
Baskara berharap Wakil Presiden RI tersebut bisa segera klarifikasi terkait akun email katering yang diduga miliknya.
"Si IPK 2.3 ini tetap harus klarifikasi ke publik, kenapa akun katering doi bisa dipakai buat login," tambahnya.