Jika data tidak ditemukan di sini juga, kemungkinan besar ada kendala di sistem atau verifikasi data yang perlu Anda selesaikan dengan Dinas Sosial setempat.
Konfirmasi ke Dinas Pendidikan Setempat
Jika data tidak muncul di kedua sistem tersebut, langkah selanjutnya adalah menghubungi Dinas Pendidikan setempat.
Pastikan data anak Anda sudah masuk dalam Dapodik (Data Pokok Pendidikan) dan terverifikasi.
Dinas Pendidikan akan memverifikasi ulang apakah anak Anda berhak mendapatkan bantuan PIP dan memastikan data tersebut masuk ke dalam sistem penerima bantuan.
Data penerima PIP harus dipadankan dengan DTKS dan Dapodik. Jika ada ketidakcocokan data, maka sistem PIP tidak dapat memverifikasi apakah siswa tersebut layak mendapatkan bantuan.
Oleh karena itu, sangat penting untuk selalu memastikan data anak sudah masuk di kedua sistem tersebut.
Perbedaan KIP Digital dan Buku Tabungan
Perlu Anda ketahui juga bahwa ada dua jenis penerima PIP, yaitu yang memiliki KIP digital dan yang hanya memiliki buku tabungan. Berikut perbedaannya:
- KIP Digital: Siswa dari keluarga miskin atau rentan miskin yang terdata di DTKS atau Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE).
- Buku Tabungan: Siswa dari keluarga yang diusulkan oleh Dinas Pendidikan dan diverifikasi layak menerima bantuan PIP.
Semoga artikel ini membantu Anda memahami mengapa data penerima PIP tidak ditemukan dan langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk menyelesaikan masalah ini.
Jangan lupa untuk selalu memeriksa secara rutin dan pastikan data Anda terverifikasi di sistem yang ada.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.