POSKOTA.CO.ID - Selain beasiswa pelatihan, Program Kartu Prakerja Gelombang 72 juga, akan memberikan insentif saldo DANA gratis Rp700.000.
Rinciannya, adalah. Kamu akan diberi insentif Rp600.000 jika sudah selesai melakukan pelatihan, dan insenif Rp100.000 diberikan jika kamu mengisi 2 survei (masing-masing Rp50.000).
Tidak hanya itu saja, kamu juga akan mendapatkan biaya pelatihan Rp3.500.000. Semua itu akan diberikan jika sudah dinyatakan lolos seleksi
Bagi kamu yang ingin mendapatkan insentif dari Prakerja tersebut, ada beberapa tahapan yang wajib kamu selesaikan.
Pertama, pastikan kamu sudah memilki akun untuk bergabung dengan Program Kartu Prakerja Gelombang 72.
Jika belum, segera membuatnya. Karena akun tersebut akan kamu gunakan untuk melakukan pendaftaran.
Seperti diketahui, Program Kartu Prakerja merupakan program pelatihan yang dirancang guna meningkatkan keterampilan profesional dan kewirausahaan.
Program ini bukan hanya untuk para pencari kerja, namun juga kepada para pekerja yang sudah bekerja, khususnya bagi yang ingin meningkatkan keterampilan dan kemampuannya.
Bukan hanya itu, program ini pun boleh diikuti oleh pekerja yang terkena PHK, termasuk para pelaku usaha kecil dan menengah.
Jika mengacu pada format sebelumnya, pendaftaran Kartu Prakerja dibuka setiap dua minggu sekali pada hari Jumat.
Namun untuk pemberitahuan resminya, biasanya pendaftaran akan disampaikan melalui media sosial resmi Prakerja Instagram @prakerja.go.id.