BREAKING NEWS! Gempa Bumi Magnitudo 5.3 Terjadi di Sukabumi 15 September 2024, Tak Berpotensi Tsunami

Minggu 15 Sep 2024, 17:20 WIB
Gempa bumi terjadi pada Minggu 15 September 2024 dengan berpusat di Sukabumi. (BMKG)

Gempa bumi terjadi pada Minggu 15 September 2024 dengan berpusat di Sukabumi. (BMKG)

POSKOTA.CO.ID Gempa Bumi terjadi pada Minggu 15 Septermber 2024 pukul 16:54:31 WIB, namun tidak berpotensi tsunami.

Dengan Magnitudo 5.3, gempa bumi tersebut berasal dari kedalaman 10 km yang berada di Koordinat 7.81 LS dan 106.55 BT.

Menurut laman BMKG, lokasi gempa terdeteksi berada di 91 km Selatan Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. 

Meski terhitung tinggi, namun BMKG menyatakan bahwa getaran dari gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Namun, masyarakat diharapkan untuk tetak berhati-hati  terhadap gempa susulan yang mungkin terjadi.

Waktu pemutakhiran data pada gempa bumi tersebut dilakukan pada pukul 16:56:34 WIB.

Di laman X @info BMKG, diketahui gempa terasa di beberapa tempat seperti Sukabumi, Bandung, Cianjur, Bogor, dan beberapa daerah sekitarnya.

Bahkan saking besarnya getaran, banyak yang menyangka bahwa pusat gempa bumi tersebut berada di Bandung.

“Bandung kerasa bgt, apalagi yg di lantai 2 keatas,” kata akun @Unicorn_ID_***. “Pantesan berasa bgt dibogor,” timpal akun @_xxthv***.

“Cianjur berasa banget,” ujar @sanwo*** yang menjadi Lokasi terdekat dengan pusat gempa bumi di Sukabumi.

Selain melaporkan getaran gempa yang berada di dekat Sukabumi, netizen juga banyak memberikan doa. “Stay safe ya guys!” kata @lluvz***.

Berita Terkait
News Update