Simak Cara Cek Bansos Kemensos yang Cair September 2024, Ikuti Langkah-langkah Berikut Ini!

Sabtu 14 Sep 2024, 17:10 WIB
Simak cara cek bansos Kemensos yang cair September 2024, ikuti langkah-langkah berikut ini! (Poskota/Iko Sara Hosa)

Simak cara cek bansos Kemensos yang cair September 2024, ikuti langkah-langkah berikut ini! (Poskota/Iko Sara Hosa)

POSKOTA.CO.ID - Sejumlah bantuan sosial (Bansos) dari pemeritah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) dijadwalkan akan kembali disalurkan pada bulan September 2024.

Bansos merupakan salah satu bentuk upaya pemerintah untuk membantu masyarakat yang masuk ke dalam kategori kurang mampu.

Yang mana tujuannya adalah untuk mengurangi kesenjangan sosial, memastikan kebutuhan dasar masyarakat terpenuhi, dan membantu mengatasi kemiskinan.

Pada bulan September ini bansos yang siap disalurkan di antaranya Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dan Bansos Beras 10 kg.

Berikut ini daftar jenis bansos Kemensos yang cair September 2024:

1. Program Keluarga Harapan (PKH)

PKH merupakan bansos yang disalurkan berdasarkan kategori masing-masing penerima.

Bansos PKH disiapkan pemerintah untuk mengatasi kemiskinan melalui perbaikan di sektor pendidikan, kesehatan, gizi, pangan, dan perlindungan lainnya.

Bansos ini diberikan dalam bentuk uang yang ditransfer ke rekening Himbara (BNI, BRI, Bank Mandiri, dan BTN) milik penerima manfaat. Besaran nilainya dibedakan atas kategori sebagai berikut:

  • Ibu hamil: Rp750.000 per tahap atau Rp3 juta per tahun
  • Balita (0 – 6 tahun): Rp750.000 per tahap atau Rp3 juta per tahun
  • SD: Rp225.000 /tahap atau Rp900 ribu per tahun
  • SMP: Rp375.000/tahap atau Rp1,5 juta per tahun
  • SMA: Rp500.000/tahap atau Rp2 juta per tahun
  • Anak cacat berat/disabilitas: Rp600.000/tahap atau Rp2,4 juta per tahun
  • Lansia: Rp600.000 per tahap atau Rp2,4 juta per tahun

2. Bantuan Beras 10 Kg

Bantuan beras akan diberikan pada penerima manfaat sebanyak 10 kilogram. Program bansos ini diperpanjang sampai berakhirnya 2024.

Bansos beras diberikan dengan tujuan untuk membantu keluarga kurang mampu untuk pemenuhan kebutuhan pangan pokok.

3. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)

BPNT merupakan program bansos pemerintah yang disalurkan secara nontunai kepada penerima manfaat.

Setiap penerima manfaat akan mendapatkan saldo dana bansos senilai Rp200.000 per bulan.

Melalui bansos ini pemerintah berharap agar masyarakat dapat meningkatkan kualitas gizi melalui makanan.

Masyarakat bisa mengecek status penerima secara online melalui situs resmi Kemensos RI.

Cara Cek Penerima Bansos di Situs Kemensos:

Pertama-tama, kunjungi situs resmi cek bansos melalui link https://cekbansos.kemensos.go.id/.

Lalu, masukkan data wilayah penerima manfaat yang sesuai.

Kemudian, isi data “Provinsi”, “Kabupaten/Kota”, “Kecamatan”, dan “Desa”.

Setelah selesai mengisi data alamat wilayah, masukkan nama Anda atau penerima manfaat dengan lengkap sesuai identitas Kartu Tanda Penduduk (e-KTP).

Masukkan 4 kode huruf “Captcha” yang tersedia.

Selanjutnya, pilih “Cari Data”.

Jika terdaftar sebagai penerima dana bansos, maka akan menampilkan tabel yang berisi status penerima mulai dari nama, usia, dan jenis bansos yang akan diterima dan yang sudah diterima.

Namun, jika bukan penerima bansos, maka akan menampilkan tulisan “Tidak Ada Peserta/PM”.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait

News Update