POSKOTA.CO.ID - Saldo DANA Gratis sebesar Rp600.000 siap terisi ke dompet elektronik pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang memenuhi syarat dalam program Kartu Prakerja.
Untuk memastikan bahwa Anda bisa mendapatkan saldo DANA Prakerja ini, penting untuk mengetahui langkah-langkah yang harus diikuti dalam pendaftaran Program ini.
Jadi, bagi Anda berminat untuk mengikuti program Kartu Prakerja, pastikan untuk mendaftar sesuai jadwal yang ditetapkan oleh Pemerintah.
Proses pendaftaran program Kartu Prakerja sendiri sangat mudah dan bisa dilakukan melalui perangkat handphone (Hp) Anda.
Apabila dinyatakan lolos dalam pendaftaran, maka Anda berhak mengklaim saldo DANA gratis dari bagian insentif Prakerja ke dompet elektronik yang tersambung.
Namun, sebelum itu, penting bagi Anda menyelesaikan semua tahapan yang tersedia agar dapat menerima saldo DANA gratis dengan lancar.
Cara Daftar Prakerja
Berikut adalah langkah-langkah detail mengenai cara daftar program Prakerja yang bisa Anda simak di bawah ini dengan seksama.
1. Akses Situs Resmi Prakerja
Buka browser di perangkat HP Anda dan kunjungi situs resmi Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id. Situs ini merupakan pusat informasi dan pendaftaran untuk program Kartu Prakerja.
2. Mulai Pendaftaran
Pada halaman utama situs, pilih menu “Daftar Sekarang” yang biasanya terletak di pojok kanan atas. Ini akan membawa Anda ke halaman pendaftaran akun.