POSKOTA.CO.ID - Pemerintah melalui Program Kartu Prakerja memberikan saldo DANA gratis hingga Rp600.000 yang bisa kamu manfaatkan untuk berbagai kebutuhan setelah menyelesaikan pelatihan.
Program Kartu Prakerja adalah program pemerintah yang ditujukan untuk membantu masyarakat Indonesia, khususnya yang sedang mencari kerja atau ingin meningkatkan keterampilan.
Program ini memberikan akses pelatihan berbasis digital dan insentif tunai yang bisa dimanfaatkan oleh para pesertanya.
Manfaat Program Kartu Prakerja
Dengan mengikuti Program Kartu Prakerja, kamu berhak mendapatkan berbagai manfaat, seperti:
1. Saldo Pelatihan Rp3.500.000
Peserta akan mendapatkan saldo ke dashboard Prakerja nya sebesar Rp3.500.000 yang bisa digunakan untuk membeli pelatihan online di berbagai platform mitra Prakerja.
2. Insentif Pasca Pelatihan Rp600.000
Setelah menyelesaikan pelatihan, kamu akan mendapatkan insentif berupa saldo tunai sebesar Rp600.000, yang bisa dicairkan melalui aplikasi DANA, e wallet lain atau rekening bank.
3. Bonus Survei Evaluasi
Selain insentif tunai, kamu juga berkesempatan mendapatkan insentif tambahan sebesar Rp100.000 jika menyelesaikan dua survei evaluasi yang akan diberikan setelah pelatihan.