“Kami sedang mengkonfirmasi maksud sebenarnya dari artis tersebut,” ungkap HYBE yang mencoba mencari jalan keluar dari permasalahn tersebut.
Namun, postingan tersebut memang membuat netizen dan para penggemar terbelah karena memiliki perbedaan dalam menafsirkannya.
Beberapa netizen percaya bahwa aksi Jungkook BTS menunjukkan dukungannya agar Min Hee Jin kembali menjadi CEO Ador, dengan menafsirkannya sebagai dukungan terhadap visi NewJeans.
Namun, netizen lain menganggap Jungkook menggunakan kata ‘bersalah’ dalam postingannyasebagai kritik halus yang ditujukan kepada Min Hee Jin.
Juga, menuduh Min Hee Jin menggunakan artis demi kepentingannya sendiri yang diklaim telah dilakukan olehnya selama ini.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.