Peter Gontha Diserang Balik Setelah Cuitan Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Viral, Netizen: Proud Bapak Itu Nasionalisme Sempit

Jumat 13 Sep 2024, 16:33 WIB
Postingan Peter Gontha, mantan Dubes RI untuk Polandia yang mengkritisi pemain naturalisasi Timnas Indonesia malah diserang balik oleh netizen. (X/@garistengah***)

Postingan Peter Gontha, mantan Dubes RI untuk Polandia yang mengkritisi pemain naturalisasi Timnas Indonesia malah diserang balik oleh netizen. (X/@garistengah***)

“Kayak aku bilang dari awal, semua orang PUNYA HAK untuk membela timnas Indonesia. Toh juga dengan hadirnya mereka, timnas kita bisa naik level. Sepak bola Indonesia semoga akan lebih maju ke depannya,” tambahnya.

Dalam salah satu pendapatnya, Peter Gontha mengatakan tentang dua kewarganegaan. Namun pemilik akun @nyoo*** membantahnya dengan menyebutkan dasar dari Undang-undang.

“Undang-Undang (UU) Nomor 12 Tahun 2006 Pasal 9 menyatakan bahwa seseorang yang sudah memperoleh kewarganegaraan Republik Indonesia tidak menjadi berkewarganegaraan ganda. Jadi poin dua paspor salah karena Indonesia menganut single citizenship,” paparnya.

Bahkan, ada juga netizen yang menyatakan jika statementnya tersebut jika terus digaungkan akan menjadi blunder.

“Pak Peter.. pak Peter.. Kita mau ramein tatakelola GBK malah balik bahas ini lagi. Bakal nyampe ke ruang ganti nih, klo bikin rusak suasana tim gmn dong pak @petergon***? yg ada ‘proud’ bapak itu menjadi nasionalisme sempit,” jelas akun @okinan***.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait

News Update