ODGJ Dipasung di Bekasi Sudah 4 Kali Masuk RSJ

Jumat 13 Sep 2024, 14:42 WIB
Keluarga korban memperlihatkan kamar H yang dinyatakan depresi. ( Poskota/Ihsan Fahmi)

Keluarga korban memperlihatkan kamar H yang dinyatakan depresi. ( Poskota/Ihsan Fahmi)

Khawatir kondisi tersebut meresahkan warga sekitar, keluarga memutuskan untuk memasung H.

Damayanti pun mengaku, keluarganga cukup sulit untuk membawa pengobatan dan membutuhkan dana agar H dirawat di RSJ.

"Ya kami lalukan pasung kepadanya, kami takut juga ia meresahkan, kalau lepas keluar rumah kan takut yah, nanti orang nuntut siapa? Ya pasti menuntut ke kita," keluhnya.

H dipasung selama tiga pekan sejak pertengahan Agustus 2024. Kemudian, ada relawan membantu membawa H kembali ke RSJ untuk dilakukan penanganan.

"Dibawa ke RSJ Duren Sawit, Selasa lalu, dbawa oleh relawan, puskesman dan polisi waktu itu ngontrol," tutupnya.

Sedangkan, keluarga H lainnya, Marissa Icha mengatakan, bahwa pihak dokter RSJ Duren Sawit belum dapat membeberkan terlalu jauh soal penanganan H atas kondisinya.

"Penyembuhan sama dokter di sana, tapi belum ada kabar lagi dalam penanganan, dan masih minta persetujuan oleh keluarga, karena kan kaki si H akibat dipasung itu kan lecet jadi perlu diobati juga," kata Marissa Icha. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita menarik setiap hari. 

Berita Terkait

News Update