POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) peserta yang berhasil lolos pendaftaran Prakerja berhak mendapatkan saldo DANA Rp4.200.000, simak cara mendaftarnya di sini.
Program Kartu Prakerja merupakan program yang diadakan untuk meningkatkan keterampilan dan kemampuan pekerja di Indonesia.
Melalui Prakerja, peserta yang mendaftar dan berhasil lolos nantinya diarahkan untuk membeli pelatihan demi meningkatkan kompetensi kerja.
Untuk membeli pelatihan, peserta akan diberikan saldo sebesar Rp3.500.000. Saldo tersebut harus dimanfaatkan sebaik-baiknya dengan membeli lebih dari satu pelatihan.
selamat
Selain pelatihan, peserta juga akan mendapatkan sejumlah insentif. Insentif Rp600.000 bisa dimiliki jika peserta telah menyelesaikan pelatihan dan memberi rating serta ulasan.
Dapatkan tambahan Rp100.000 jika peserta juga mengisi survei evaluasi sebanyak dua kali.
Untuk bisa mendapatkan insentif dari Prakerja, pertama Anda harus mendaftarkan diri dan lolos seleksi terlebih dahulu.
Cara Daftar Program Kartu Prakerja
1. Daftar akun
Buka situs Prakerja pada www.prakerja.go.id dan klik daftar dengan memasukkan alamat email dan password.
2. Isi data diri dan verifikasi