POSKOTA.CO.ID - Pandji Pragiwaksono ikut berkomentar seusai terdengar kabar Menkominfo, Budi Arie akan mengumumkan pemilik akun Kaskus Fufufafa.
Seperti yang diketahui, kini masih ramai menjadi perbincangan akun Fufufafa diduga milik Gibran Rakabuming.
Menanggapi hal yang masih ramai di media sosial terutama X itu, Budi Arie mengatakan akan segera memberit pengumuman terkait pemilik akun Fufufafa itu.
Mendengar hal tersebut, Pandji Pragiwaksono memberikan tanggapannya melalui X pribadinya @pandji.
Tampak ia mengutip sebuah headline berita yang berisikan Menkominfo akan segera memberitahu identitas asli pemilik akun Fufufafa.
Komika tersebut mengatakan sudah tidak ada lagi yang harus diluruskan oleh Menkominfo karena tidak akan ditanggapi oleh publik.
"Mereka mau ngomong apapun sih udah gak ngaruh," tulis Pandji yang dikutip Poskota pada Jumat, 13 September 2024.
Pasalnya, ia mengatakan yang seharusnya diyakinkan yakni Prabowo Subianto. Lantaran akun yang diduga milik Gibran itu pernah menghina Prabowo dan keluarganya.
"Karena bukan Rakyat Indonesia yang mustri diyakinkan, tapi Pak Prabowo," katanya.
Cuitan Pandji ini pun mendapatkan berbagai respons dari netizen dan mendapatkan atensi dari pengguna X hingga kurang lebih 740 ribu pengguna.
"Iya lagi, soalnya rakyat beneran udah yakin dr awal siapa fufufafa," tulis komentar akun @yk***.
"Liat aja bentar lg jg ada yang ngaku ngaku tuu akuun alasan klasik," sahut akun @Bap***.
"Sedang didalami tapi sdh ngambil keputusan," tulis akun @Wh***.
Sebelumnya, Budi Arie sempat klaim juga bahwa pemilik akun Fufufafa bukan milik Gibran Rakabuming Raka.
"Nanti diumumin, kalau tahu siapa yang punya. Yang pasti bukan punya Mas Gibran," katanya.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.GABUNG DI SINI