Jelang Peluncuran Galaxy A16 5G, Harga Samsung Galaxy A15 5G Makin Turun! Cek Spesifikasinya Juga di Sini

Kamis 12 Sep 2024, 19:12 WIB
Berikut spesifikasi dan harga terbaru Samsung Galaxy A15 5G pada September 2024.(samsung.com)

Berikut spesifikasi dan harga terbaru Samsung Galaxy A15 5G pada September 2024.(samsung.com)

POSKOTA.CO.ID - Samsung dikbarkan tengah mempersiapkan perluncurkan series Galaxy terbaru yakni Samsung Galaxy A16 5G.

Jelang peluncurannya itu sangat dinantikan oleh para pengguna setia Samsung, meskipun belum ada kabar resmi terkait perilisan itu.

Pasalnya, penurunan harga yang cukup signifikan untuk Samsung Galaxy A15 5G seolah menjadi tanda kemungkinan Galaxy A16 5G akan segera rilis.

Tentu saja kabar ini menjadi kabar bahagia untuk para pengguna gadget yang merencanakan membeli Samsung Galaxy A15 5G.

Melansir dari laman resminya, intip spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G sebelum memutuskan untuk membelinya.

Spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G

Samsung Galaxy A15 5G menjadi salah satu hp keluaran perusahaan asal Korea Selatan itu untuk Anda miliki.

Bodi

Bodi Samsung Galaxy A15 5G berdimensi 160,1 x 76,8 x 8,4 mm dengan berat hingga 200 gram.

Desain elegan itu dilengkapi dengan notch seperti tetesan air yakni 'Key Island' yang terletak di bagian sisi kanan ponsel.

Hp ini telah hadir dengan tiga varian warna yakni Yellow, Blue Black dan Blue.

Layar

Layar yang terbentang hadir dengan layar AMOLED berikuran 6,5 inci (1080 x 2340 piksel) dengan resolusi FHD+ dan refresh rate hingga 90 Hz.

Kamera

Pada sektor kamera, dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 50 MP dan terdapat dua lensa lainnya yakni 5 MP ultrawide dan 2 MP untuk sensor depth.

Berita Terkait
News Update