Sejauh ini informasi yang didapatkan adalah susu ikan mengandung Omega 3, yang sudah tentu terkandung di dalam ikan.
Plus Minus Susu Ikan
Menurutnya, kandungan omega 3 pada susu ikan lebih tinggi dari sumber protein susu lainnya, termasuk susu sapi dan berguna bagi perkembangan fungsi otak pada anak-anak.
Selain itu, ikan juga dapat meningkatkan kemampuan kognitif pada anak, sehingga konsumsi ikan bagi anak-anak sangat dianjurkan untuk merangsang perkembangan otak dan meningkatkan kecerdasan.
Apalagi susu sapi berbeda dengan susu formula yang sengaja dibuat menyerupai komposisi asi, sehingga dizinkan dikonsumsi untuk anak dibawah 1 tahun.
Ada juga susu yang tidak diklaim sebagai produk formula. "Namun, susu formula dibuat untuk ibu-ibu yang tidak bisa menyusui di usia dini bagi anak dan biasanya harganya juga relatif mahal," ucapnya.
Sementara susu ikan menurutnya bisa ditambahkan kalsium seperti produk-produk susu sapi perah yang diperkaya dengan kalsium.
Sehingga kandungan kalsiumnya bisa satu setengah hingga dua kali lipat dari kandungan susu sapi biasa.
Tentu dengan tambahan kalsium ini, konsumen harus membayar lebih mahal. Begitu juga dengan susu ikan jika ditambah kalsium.
"Harus dikalkulasi berapa biaya fortifikasi kalsium pada susu ikan dan apakah menjadi ekonomis ketika menjadi program makan bergizi gratis," ucapnya.
Menurutnya, berbeda dengan susu sapi yang kurang cocok dikonsumsi oleh penderita intoleransi laktosa, susu ikan cenderung aman untuk dikonsumsi semua orang.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.