Sedangkan pelatih PSM, Bernardo Tavares menuturkan jika pertandingan akan berjalan tidak mudah dan menurutnya Persib merupakan tim kuat dengan pelatih bagus dan statusnya sebagai juara.
“Mereka membawa pemain bagus musim ini. Tentu tidak mudah bagi kami dengan banyaknya pemain muda belum berpengalaman. Kami akan melawan tim kuat, bahkan skuad cadangan mereka hampi sama dengan skuad utama,” kata Tavares.
Link Live Streaming
Pertandingan ini akan disiarkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar dan live streaming di platform Vidio.
Berikut ini link live streaming resmi pertandingan Liga 1 antara PSM Makassar vs Persib Bandung yang akan berlangsung pukul 15.30 WIB di Stadion Batakan, Balikpapan pada Rabu, 11 September 2024:
Link Live Streaming Vidio: https://www.vidio.com/live/17623-bri-liga-1?schedule_id=3713350
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.