POSKOTA.CO.ID - Bagi Anda yang sedang dikejar-kejar oleh Debt Collector (DC) pinjol lewat chat WhatsApp dan lain sebagainya, ada 3 cara ampuh untuk membalasnya.
Niscaya jika mengikuti tips-tips di dalam artikel ini, DC tersebut tidak akan menagih Anda lagi dan bisa membuat mereka kapok.
Pinjaman online (pinjol) adalah layanan kredit secara online yang tidak perlu jaminan harta benda. Ada dua jenis pinjol, yaitu pinjol legal dan ilegal.
Pinjol legal diawasi dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga baik perusahaan pinjol maupun debitur akan dilindungi oleh undang-undang.
Sedangkan pinjol ilegal tidak diawasi oleh OJK dan membuat aturannya sendiri sehingga kebanyakan merugikan nasabahnya.
Biasanya baik pinjol legal maupun ilegal memiliki DC lapangan, mereka bertugas untuk menagih debitur yang telat membayar utang atau gagal bayar (galbay).
Terkadang cara penagihan mereka membuat nasabah merasa terganggu, takut, bahkan ada yang sampai terintimidasi.
Maka dari itu, dilansir dari kanal YouTube bernama Kocheng Hoki, ada 3 cara ampuh untuk membalas chat dari DC pinjol agar mereka kapok dan tidak menagih lagi.
3 Cara Ampuh Balas Chat DC Lapangan Pinjol
1. Tetap Tenang
Sebaiknya Anda tetaplah tenang, tidak merasa panik, atau malah emosi yang berlebihan ketika sedang ditagih oleh DC pinjol tersebut.
Jika Anda merasa emosi, maka DC merasa bahwa mereka berhasil untuk memancing debitur. Jangan hiraukan bila mereka berkata kasar atau menyebutkan hal yang tidak baik tentang diri Anda.
Langsung saja laporkan ke OJK karena memang sudah mengganggu ketenangan dalam kehidupan nasabah dan orang sekitarnya.