POSKOTA.CO.ID - Konsistensi pemerintah untuk membantu masyarakat prasejahtera, terus dilakukan salah satunya dengan menyalurkan Bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Untuk mendapatkan Bansos BPNT September 2024 ini, pastikan Anda sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (Kemensos).
DTKS tersebut akan menjadi rujukan atau data induk yang memuat terkait semua informasi mengenai penerima bansos.
Tidak hanya itu, data ini juga digunakan oleh pemerintah guna menentukan siapa saja yang layak dan berhak untuk mendapatkan bantuan, salah satunya adalah Bansos BPNT.
Bansos BPNT, merupakan program bantuan dari pemerintah guna membantu masyarakat kurang mampu, khususnya dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.
Program ini memberikan bantuan berupa uang elektronik yang hanya dapat digunakan guna membeli bahan pangan di e-warong (Elektronik Warung Gotong Royong) atau tempat yang bekerja sama dengan pemerintah.
Setiap bulannya, keluarga penerima manfaat (KPM) penerima BPNT ini, akan menerima dana bantuan yang disalurkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Dengan adanya Bansos BPNT ini, diharapkan dapat meningkatkan akses masyarakat kurang mampu khususnya terhadap pangan yang bergizi.
Tidak hanya itu saja, Bansos BPNT ini pun diharapkan bisa membantu mereka guna memenuhi kebutuhan dasar sehari-hari.
Bagi Anda yang termasuk sebagai keluarga penerima manfaat (KPM) dari Bansos BPNT ini, cukup gampang untuk mengeceknya, ikuti caranya.
Cara Cek Status Nama Penerima Bansos BPNT September 2024
Untuk mengetahu status seseorang apakah terdaftar sebagai penerima BPNT September 2024 ini atau tidak.
- Kamu hanya perlu buka situs https://cekbansos.kemensos.go.id/.
- Kemudian masukkan data wilayah seperti Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa.
- Jangan lupa isikan nama lengkap sesuai KTP.
- Isi kode captcha yang tertera
- Lalu klik “Cari Data”.
- Jika Anda terdaftar, informasi penerima akan muncul.