POSKOTA.CO.ID - Siapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) milik Anda untuk daftar program Kartu Prakerja gelombang 72.
Jika dinyatakan lolos pada program tersebut, Anda berhak mengklaim saldo dana gratis Rp4,2 juta.
Program Kartu Prakerja menjadi salah satu bantuan yang ditunggu-tunggu masyarakat.
Pasalnya, tak hanya memberikan bantuan pelatihan secara gratis, bagi peserta yang lolos juga bisa mendapatkan dana insentif setelah menyelesaikan pelatihan.
Kartu Prakerja merupakan program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk pencari kerja atau yang sudah bekerja.
Program Prakerja saat ini telah memasuki gelombang 71. Peserta yang dinyatakan lolos seleksi telah diumumkan pada bulan Agustus 2024 lalu.
Sementara untuk pengumuman resmi pendaftaran Prakerja gelombang berikutnya hingga saat ini masih belum diketahui pasti kapan waktunya.
Akan tetapi, persiapkan saja terlebih dahulu dokumen persyaratan lengkap untuk mendaftar Kartu Prakerja, karena bisa jadi gelombang berikutnya dibuka dalam waktu dekat.
Jika melihat jadwal sebelumnya, Kartu Prakerja kemungkinan dibuka lagi pada bulan September ini untuk gelombang 72.
Pantau terus akun media sosial dan situs resmi mereka agar mendapatkan info update terbaru soal pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72.
Dikutip dari situs resmi prakerja.go.id, berikut cara daftar akun Prakerja.
Cara Daftar Prakerja:
- Buka laman www.prakerja.go.id.
- Klik menu "Daftar Sekarang" di pojok kanan atas.
- Masukkan email dan password (kata sandi) akun untuk bisa mendaftar Kartu Prakerja.
- Masukan NIK, KK, dan tanggal lahir, kemudian klik "Lanjut".
- Lengkapi data diri dan pastikan data yang dimasukkan sudah sesuai.
- Saat memasukkan alamat sesuai KTP, pastikan alamat sudah sama persis dengan kolom "Alamat" di KTP.
- Pastikan juga nama lengkap dan nama ibu kandung sudah sesuai.
- Selanjutnya, lakukan verifikasi e-KTP dengan cara mengunggah foto e-KTP, dan tunggu sebentar sampai sistem selesai memverifikasi foto KTP yang diunggah.
- Kemudian, lakukan verifikasi dengan cara scan (pindai) wajah sambil berkedip.
- Jawab beberapa pertanyaan mengenai alasan mengikuti Kartu Prakerja, serta minat dan keterampilan pelatihan.
- Jika selesai, lalu verifikasi nomor ponsel dengan pilih "Kirim OTP".
- Masukkan enam digit kode OTP yang didapat dari via SMS, dan klik "Verifikasi".
- Isi pernyataan pendaftar sesuai kondisi dan ikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD).
- Setelah mengikuti TKD, pendaftaran akun Prakerja pun berhasil.