Korsleting Listrik, Rumah dan Kosan di Palmerah Jakbar Terbakar

Sabtu 07 Sep 2024, 21:41 WIB
Ilustrasi kebakaran. (Pixabay.com/fish96)

Ilustrasi kebakaran. (Pixabay.com/fish96)

POSKOTA.CO.ID - Rumah dan kosan di Jalan Sulaiman Gang Amal II, Palmerah, Jakarta Barat (Jakbar), terbakar pada Sabtu, 7 September 2024.

Kasie Ops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakbar, Syarifuddin mengatakan kebakaran diinformasikan terjadi pukul 14.42 WIB.

"Dugaan penyebab korsleting listrik kabel udara yang menyambar rumah warga. Objek yang terbakar 2 unit rumah dan 1 kosan 5 Pintu," kata Syarifuddin kepada wartawan, Sabtu, 7 September 2024.

Berdasarkan informasi, kebakaran diketahui setelah pemilik rumah melihat api dari kabel udara sekitar pukul 14.00 WIB.

"Kemudian mencoba memadamkan api, namun tidak bisa karena api sudah membesar," paparnya.

Sebanyak 14 unit mobil pemadam kebakaran didukung 70 personel dikerahkan untuk menghentikan kobaran api.

Sekitar hampir dua jam lebih, api berhasil dipadamkan petugas.

"Untuk korban jiwa maupun luka-luka nihil," ujarnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update