POSKOTA.CO.ID - Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72 segera dibuka. Untuk itu, siapkan kelengkapan data seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Anda. Setelah lolos, saldo dana gratis Rp700.000 bisa jadi milik Anda.
Pemerintah selalu membuka peluang bagi masyarakat yang ingin mengembangkan kemampuan, serta memberikan insetif secara cuma-cuma.
Seperti bulan ini, pendaftaran Prakerja Gelombang 72 akan segera dibuka dalam hitungan hari.
Adapun bagi peserta yang lolos, akan mendapatkan insentif sebesar Rp4.200.000.
Insentif ini terdiri dari, Rp 3.500.000 untuk saldo bantuan pelatihan, Rp600.000 sebagai insentif pasca-pelatihan, dan tambahan Rp 100.000 sebagai insentif pengisian survei yang dibayarkan dalam dua tahap, yaitu Rp 50.000 untuk setiap survei.
Sedangkan yang dapat cair seperti ke saldo DANA, OVO, BNI, BCA, LinkAja, hingga GoPay yaitu uang insentif Rp600.000 dan dana survey Rp100.000 atau total Rp700.000.
Sebelum Anda daftar, simak syarat wajib untuk lolos Kartu Prakerja Gelombang 72.
Syarat Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72
Bagi peserta baru yang ingin daftar program Kartu Prakerja, wajib mengetahui persyaratan yang harus diikuti. Berikut syarat Kartu Prakerja gelombang 72:
1. Warga Negara Indonesia (WNI).
2. Berusia 18 tahun hingga 64 tahun.
3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
4. Belum pernah menjadi peserta Kartu Prakerja sebelumnya.
5. Bukan anggota TNI/Polri, PNS/PPPK (ASN), Kepala Desa/Perangkat Desa, Komisaris BUMN/BUMD, pejabat negara atau anggota DPR/DPRD.
Langkah-Langkah Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72
Untuk mengikuti program Kartu Prakerja, pastikan Anda telah menyiapkan KTP, NIK, dan KK.
Dengan mengikuti panduan berikut, Anda bisa mendaftar dengan mudah dan berkesempatan mendapatkan insentif:
- Membuat Akun Prakerja
- Kunjungi situs resmi www.prakerja.go.id
- Klik "Daftar Sekarang" dan masukkan email aktif Anda, lalu buat kata sandi.
- Centang kotak persetujuan syarat dan ketentuan, kemudian klik "Daftar."
- Verifikasi Data Diri
- Masukkan NIK dan Nomor KK Anda.
- Isi data diri sesuai dengan KTP dan unggah foto e-KTP.
- Lakukan verifikasi wajah dengan menggunakan scan.
- Melengkapi Profil
- Jawab pertanyaan mengenai alasan Anda mengikuti program.
- Isi informasi tentang pelatihan yang diinginkan dan keterampilan yang dimiliki.
- Verifikasi nomor ponsel Anda dan jawab pertanyaan sesuai kondisi yang sebenarnya.
- Mengikuti Tes Kemampuan Dasar
- Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar yang tersedia di platform.
- Jawab semua pertanyaan dengan jujur dan maksimal untuk meningkatkan peluang lolos seleksi.
- Menunggu Pembukaan Gelombang
- Rutin cek dashboard akun Prakerja Anda.
- Saat gelombang dibuka, klik tombol "Gabung Gelombang" untuk ikut serta.