POSKOTA.CO.ID - Anda berhak mendapatkan saldo DANA gratis Rp700.000 dari Program Kartu Prakerja apabila lolos seleksi. Begini syarat cair selengkapnya.
Uang tersebut dikhususkan hanya untuk yang lolos sebagai penerima Kartu Prakerja di setiap gelombang dan telah menyelesaikan ketentuan yang diberikan.
Total Rp700.000 merupakan gabungan dari 2 jenis insentif yakni pencarian kerja dan pengisian survey evaluasi.
Sebagai informasi, program Kartu Prakerja diusung untuk menjadi wadah para pencari kerja mengembangkan skill atau kemampuan mereka.
Tidak hanya itu, peserta juga bakal kebagian uang tunai yang telah disediakan dalam jumlah lumayan besar.
Saldo insentif Prakerja dicairkan oleh pemerintah ke dompet elektronik DANA, Gopay, OVO, LinkAja serta rekening BCA dan BNI.
Pastikan Anda telah memiliki akun dan menghubungkannya dengan dashboard Prakerja.
Pencairan pun dilakukan secara bertahap, oleh karena itu jika Anda belum juga mendapatkannya harap bersabar menunggu.
Lakukan pengecekan secara berkala di dashboard akun Prakerja dan riwayat rekening atau e-wallet yang disambungkan.
Paling lambat 5 hari proses kerja mengirimkan saldo DANA gratis tersebut.
Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi agar saldo insentif Prakerja bisa cair sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Simak selengkapnya di bawah ini.
Syarat Pencairan Saldo DANA Gratis Prakerja
- Telah menyelesaikan Pelatihan yang ditandai dengan adanya sertifikat
- Telah memberikan ulasan (review) dan penilaian (rating) terhadap pelatihan di dashboard kamu.
- Jika Penerima Kartu Prakerja mengikuti lebih dari satu pelatihan, insentif biaya mencari kerja hanya diberikan pada saat penyelesaian pelatihan yang pertama. Tidak ada insentif untuk pelatihan kedua dan seterusnya.
- Telah berhasil menyambungkan nomor rekening bank atau e-wallet di akun situs www.prakerja.go.id
- Nomor rekening bank atau e-wallet yang didaftarkan telah tervalidasi oleh bank/perusahaan e-waller terkait.
- Telah mengisi survei evaluasi di dashboard akun Prakerja Anda