Gantikan Posisi Chester Bennington, Linkin Park Umumkan Emily Armstrong Sebagai Vokalis Baru hingga Rencana Tur Global

Jumat 06 Sep 2024, 18:11 WIB
Gantikan Posisi Chester Bennington, Linkin Park Umumkan Emily Armstrong Sebagai Vokalis Baru hingga Rencana Tur Global (Foto/Variety)

Gantikan Posisi Chester Bennington, Linkin Park Umumkan Emily Armstrong Sebagai Vokalis Baru hingga Rencana Tur Global (Foto/Variety)

POSKOTA.CO.ID - Linkin Park, salah satu band rock paling ikonik di dunia, membuat kejutan besar dengan mengumumkan Emily Armstrong sebagai vokalis baru mereka.

Emily Armstrong, yang dikenal luas sebagai penyanyi utama dari band punk-rock Dead Sara, kini akan menggantikan posisi mendiang Chester Bennington.

Tak hanya itu, Linkin Park juga dikabarkan akan memulai tur dunia dan meluncurkan album terbarunya yang diberi judul 'From Zero', dengan rencana peluncuran pada musim gugur yang akan datang.

Setelah kematian Chester Bennington pada 2017, yang meninggalkan ruang kosong di dunia musik dan di hati para penggemarnya, Linkin Park akhirnya memutuskan untuk menggaet Emily sebagai vokalis terbarunya.

Emily Armstrong sendiri merupakan seorang penyanyi, penulis lagu, dan musisi asal Amerika berusia 38 tahun, yang dikenal sebagai pendiri band rock Dead Sara yang berbasis di Los Angeles sejak 2005.

Selain Emily, Linkin Park juga memperkenalkan drummer baru, Colin Brittain, yang menggantikan Rob Bourdon. Brittain merupakan seorang penulis lagu dan produser yang telah bekerja dengan G Flip, Illenium, dan One OK Rock.

Anggota baru tersebut akan melengkapi formasi Linkin Park yang sudah ada, termasuk Mike Shinoda (rapper dan produser), Brad Delson (gitaris), Joe Hahn (DJ), dan Phoenix (bassis), yang semuanya terlibat dalam pembentukan band ini di Agoura Hills pada 1996.

Seperti yang dikutip oleh Variety, siaran pers terbaru menyebutkan bahwa Shinoda, Delson, Farrell, dan Hahn telah diam-diam mengadakan pertemuan selama beberapa tahun terakhir.

Alih-alih memulai dari awal, mereka memilih untuk berkolaborasi dengan sejumlah musisi berbakat dan membangun hubungan yang erat dengan Emily Armstrong dan Brittain. 

Linkin Park dijadwalkan akan memulai tur arena mereka selama enam hari di beberapa kota-kota besar seperti Los Angeles, New York, Hamburg, London, Seoul, dan Bogota.

WME, agensi manajemen baru mereka, memperkirakan permintaan tiket yang sangat tinggi, mengingat band ini telah menghasilkan lebih dari 120 juta dolar AS sepanjang karier mereka, seperti dilaporkan Billboard Boxscore.

Berita Terkait
News Update